Saksi Kunci Meninggal, Kasus Sulit Diungkap

Reporter: Moch. Sudarsono

blokTuban.com - Kasus perampokan disertai penganiayaan di Toko Srijaya, yang berada di sebelah barat Alun-alun Jl.Panglima Sudirman masih belum terungkap.

Perampokan yang terjadi pada, Sabtu 10 Desember 2016 tersebut sampai saat ini masih terkendala oleh keterangan saksi kunci yang tak lain adalah pemilik Toko.

Seperti diketahui, pemilik toko, Swiyono Siswanto (Lk, 50), telah meninggal saat menjalani perawatan karena mengalami luka bakar yang cukup serius akibat penganiayaan oleh pelaku, Rabu, 21 Desember 2016.

Kapolres Tuban, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Fadly Samad mengatakan, pengungkapan kasus perampokan serta penganiayaan Toko Srijaya memang sulit diungkap. Sebab, satu-satunya saksi kunci yaitu pemilik toko telah meninggal.

"Hanya ada satu saksi kunci yaitu Swijono Siswanto, tetapi sudah meninggal," ujar Fadly kepada blokTuban.com

Perwira dengan pangkat dua melati dipundak itu melanjutkan, meski mengalami kendala dalam mengungkap kasus ini, pihaknya akan tetap melakukan penyelidikan hingga kasus ini terang benderang. Hal itu dilakukan untuk menciptakan kondusifitas di wilayah hukum Polres Tuban.

"Sampai saat masih terus kita kembangkan penyelidikan, memang agak sulit karena saksi kunci telah meninggal," pungkasnya.[nok/ito]