DPRD Sampaikan Rekomendasi LKPJ Bupati Tuban

Reporter: Edy Purnomo

blokTuban.com - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tuban, menyampaikan beberapa rekomendasi untuk Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) yang disampaikan Bupati Tuban, Fathul Huda, dan wakilnya, Noor Nahar Hussein, di akhir jabatan 2011 -2016.

Ketua DPRD Tuban, Miyadi, menjelaskan kalau pasangan Fathul Huda dan Noor Nahar Hussein (Noor Nahar Hussein) akan menjabat untuk kedua kali."Sehingga rekomendasi ini lebih bersifat evaluasi kepemimpinan yang lalu untuk diperbaiki tahun depan," terang Miyadi, Senin (04/4/2016).

Secara garis besar, rekomendasi yang disampaikan terkait dengan kebijakan pemerintah daerah, dan juga kebijakan umum pengelolaan keuangan daerah. Totalnya, ada 18 poin rekomendasi yang disampaikan di rapat paripurna tersebut.

"Penekanan rekomendasi untuk perbaikan di bidang pendidikan, kesehatan, pertanian, dan pembenahan infrastruktur," kata Miyadi.

Wakil Bupati Tuban, Noor Nahar Hussein, mengaku akan menjadikan rekomendasi DPRD Tuban sebagai masukan. Termasuk beberapa penekanan yang diberikan para wakil rakyat tersebut.

"Ini merupakan masukan dan akan kami tindak lanjuti untuk program kerja selanjutnya," tandasnya. [pur/ito]