Jelang Puasa, Harga Sapi Cukup Stabil
 
Reporter: Mochamad Nur Rofiq
 
blokTuban.com - Menjelang bulan puasa, harga hewan ternak di pasar sapi Jatirogo, Kabupaten Tuban cukup stabil. Bahkan, diungkapkan para pedagang sapi hingga dua bulan ke depan, diprediksi baru akan ada kenaikan.
 
Eko (24), pedagang sapi di pasar hewan yang berada di Desa Sugihan, Jatirogo itu mengatakan, saat ini harga sapi masih sangat murah. Tidak sedikit pedagang yang mengeluhkan hal itu.
 
"Harga sapi masih murah, bawa uang Rp6 sampai Rp7 juta sudah bisa bawa pulang sapi bakalan lokal," jelas Eko saat ditemui blokTuban.com yang sedang menawarkan sapinya, Jum'at (5/5/2017).
 
Menurut Eko, jika harga mahal sapi lokal bakalan bisa sampai harga 8 hingga 9 juta. Begitu juga diungkapkan penjual lain Sudadi (49), untuk harga sapi lemoshin usia satu tahun lebih kisaran Rp9 juta sampai Rp10 juta.
 
"Saat ini sapi tidak ada harganya, diprediksi bulan Juli hingga September baru akan mengalami kenaikan," timpalnya menandaskan.
 
Dari pantauan blokTuban.com di lapangan, harga sapi di pasar hewan Jatirogo, Tuban pedagang rata-rata menjual indukan sapi lokal kisaran Rp9 juta hingga Rp12 juta, tergantung kualitas hewan.
 
"Panenan petani juga jadi pemicu harga sapi di wilayah Tuban," sahut pedagang lain, Dhom. [rof/ito]