Reporter: Dwi Rahayu

blokTuban.com - Kelompok Usaha Bersama Program Keluarga Harapan (KUBE PKH) di Tuban hingga kini terdapat 192 kelompok. Kelompok tersebut berasal dari dua kecamatan di Tuban, yaitu Grabagan dan Rengel.

Keterangan dari Seksi Pengembangan Sumber Dana Jaminan Advokasi Sosial dan Pengembangan Organisasi Sosial dari Dinas sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Pujo Sayektiningsih mengatakan, KUBE-PKH diperuntukkan bagi Rumah Tangga Sangat Miskin (RTSM). Pembentukkan kelompok ini bertujuan sebagai sarana untuk meningkatkan usaha ekonomi produktif.

"Saat ini baru dua kecamatan yang terbentuk KUBE PKH. Memang diutamakan untuk peserta PKH dari tahun 2007 dan 2008," kata Pujo begitu ia kerap dipanggil.

Anggota KUBE PKH ini mendapat bantuan permodalan dan pembinaan. Masing-masing kelompok terdiri atas tujuh hingga sepuluh anggota. Kata Pujo, dalam kurun waktu satu atau dua tahun KUBE PKH saat ini akan dilepas supaya bisa mandiri. Kemudian akan dilakukan pergantian pembentukan KUBE PKH dan pembinaan.

"Kegiatan yang dikembangkan tiap kelompok dapat mengarah pada peternakan, produksi barang ataupun jasa," ujar Pujo menambahkan.

Diketahui, pencairan dana PKH setiap tahunnya dilakukan tiga kali. Setiap tahap miliran dana disalurkan untuk RSTM. Di Tuban selama 2015 penyaluran PKH tahap satu mencapai Rp5,5 miliar, tahap kedua Rp17,7 miliar dan tahap ketiga Rp6,1 miliar. [dwi/col]