Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Hujan disertai angin kencang pada Jumat (26/2/2016) yang menumbangkan beberapa pohon milik Perhutani hingga kawasan hutan lindung krawak di Desa Guwoterus, Kecamatan Montong, Kabupaten Tuban, mendapat perhatian dari Polsek setempat.
Kapolsek Montong Ajun Komisaris Polisi (AKP) Sidik Hari Bowo mengimbau kepada masyarakat agar selalu waspada saat melintasi jalan yang diapit hutan tersebut.
"Meskipun saat ini kondisi sudah aman, namun masyarakat harus tetap meningkatkan kewaspadaan," tegas kepada blokTuban.com saat di Mapolsek Montong.
Lanjut kapolsek, memang jalan yang menghubungkan antara Kecamatan Montong dan Kecamatan Singgahan itu diapit oleh hutan yang mempunyai pohon-pohon besar. Apalagi, umur pohon yang berada di hutan lindung krawak sudah berumur hingga puluhan tahun. Hal itu dapat memicu tumbangnya pohon saat diguyur hujan deras yang disertai angin.
Jadi untuk mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan, para pengguna jalan yang kebetulan melintas, "Lebih baik apabila terjadi hujan disertai angin kencang, berteduh di tempat yang lebih aman, dan tidak memaksakan diri untuk melintas," pungkasnya.[hud/col]