Selamat Jalan Kang Erwan Subandi

Reporter: M. Safuan/blokBojonegoro.com

blokTuban.com - Salah satu akademisi dan tokoh pemberdayaan di Kabupaten Bojonegoro dan Tuban, Erwan Subandi, meninggal dunia. Kang Erwan, panggilan akrabnya, menghembuskan nafas terakhir di ICU Rumah Sakit Aisiyah Bojonegoro, Rabu (31/8/2016) malam, sekitar pukul 22.30 WIB.

Menurut keterangan keluarga, Kang Erwan menderita penyakit diabetes dan komplikasi sejak beberapa waktu terakhir. "Kami atas nama keluarga mengucapkan terima kasih kepada sahabat dan keloga saudara kami," kata perwakilan keluarga Hendro Basuki, Kamis (1/9/2016).

Jenazah Kang Erwan disemayamkan di rumah duka Desa Parangbatu, Kecamatan Parengan, Kabupaten Tuban. Prosesi pemakaman berlangsung siang hari dan ketika pemberangkatan tampak ribuan pentakziah memadati rumah duka.

Sementara itu, Rektor Unigoro, Slamet Keswanto mengaku sangat berduka karena meninggalnya tokoh sekaligus cendekiawan asal Parangbatu, Kecamatan Parengan. Secara kelembagaan, Kang Erwan sudah banyak berjasa untuk pendidikan dan pemberdayaan.

"Terutama kami di Unigoro sangat kehilangan, karena banyak kenangan bersama semasa hidupnya," jelas Slamet.

Terpisah, Ketua DPRD Tuban, Miyadi, mewakili masyarakat Tuban mengaku kaget dan kehilangan atas meninggalnya tokoh dan pejuang masyarakat. "Bukan hanya masyarakat Parangbatu, tapi warga Tuban dan Bojonegoro juga kehilangan," pungkasnya. [saf/mad]