Waspada Hujan Petir, Pohon Siwalan di Tuban Terbakar Akibat Sambaran Petir

Reporter : Mochamad Nur Rofiq 

blokTuban.com – Sebuah pohon siwalan di daerah Tasikmadu, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban terbakar setelah tersambar petir pada Kamis malam (26/9/2024).

Insiden ini terjadi di tengah hujan deras yang disertai petir.

Menurut keterangan warga sekitar, api yang membakar pohon siwalan tersebut padam dengan sendirinya berkat hujan yang turun.

Namun, hingga saat ini masih terlihat asap yang mengepul dari pohon tersebut.

Video kejadian ini diunggah oleh akun @pakumsementara_ dan dengan cepat menjadi viral di media sosial, memicu beragam reaksi dari netizen.

Akun @maarief_syahrul menuliskan komentar, “Mau ngarep omahku y wit e kesamber tpi mok kyo wowo tok gak smpek kobong asli ngarep pas.”

Sementara itu, @santribeling menulis, “Awet genine min,” merujuk pada lamanya api yang menyala meski hujan deras turun.

Peristiwa ini mengingatkan masyarakat untuk selalu waspada terhadap bahaya petir, terutama saat cuaca buruk. [Rof/Ali]