Rusak di Awal 2022, Perbaikan Jembatan Penghubung Desa di Senori Tuban Baru Tahap Pondasi

Reporter : Savira Wahda Sofyana

blokTuban.com – Jembatan Pelangi atau jembatan warna-warni, yang berlokasi di Desa Wanglu Wetan, Kecamatan Senori, Kabupaten Tuban, sudah mulai dibongkar sejak awal bulan Juli 2023 kemarin.

Diketahui, jembatan yang menjadi akses jalan utama masyarakat setempat tersebut, sudah rusak sejak awal Tahun 2022 lalu. Disinyalir  akibat banjir atau curah hujan tinggi yang terjadi terus menerus di wilayah itu.

Setelah beberapa bulan tidak mendapatkan penanganan secara serius, akhirnya jembatan tersebut mendapatkan atensi dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban.

Kabar mulai diperbaikinya jembatan warna-warni oleh Pemkab Tuban itu, dibenarkan langsung oleh Camat Senori, Minto Ikhtiar. Menurutnya, jembatan  yang menjadi jantung perekonomian masyarakat ini sudah dibangun kurang lebih sejak (7/7/2023) lalu.

“Memang benar sudah mulai diperbaiki, untuk nilai pagunya sebesar Rp1 miliar lebih,” katanya kepada blokTuban.com, saat dikonfirmasi Minggu (23/7/2023).

Menurut Minto, sapaan akrabnya, pengerjaan jembatan ini sendiri ditargetkan selesai pada akhir tahun 2023 nanti. Di mana, saat ini proses pengerjaan sudah dalam tahap pondasi bangunan.

Sehingga, secara otomatis selama pengerjaan ini, jembatan atau jalan dilokasi tersebut ditutup untuk berbagai jenis kendaraan, baik kendaraan roda empat maupun roda dua.

“Roda dua sementara ini melewati jembatan darurat, dan roda empat melewati Dusun Ngebrak, Desa Wanglu Kulon,” jelasnya.

Dengan demikian pengerjaan perbaikan Jembatan Warna-warni ini, maka diharapkan dapat selesai tepat waktu, sehingga akses jalan masyarakat kembali lancar.

Sekedar diketahui, perbaikan Jembatan Warna-warni ini diagendakan oleh Pemkab Tuban, setelah Bupati Tuban, Aditya Halindra melakukan giat sambang desa di wilayah tersebut, dan meninjau langsung lokasi jembatan ini.

Selain jembatan warna-warni ini, pada tahun 2023 ini Pemkab Tuban juga memperbaiki Jembatan Dam Seng, yang berada di Dusun Tapen, Desa Sidoharjo, Kecamatan Senori, Kabupaten Tuban dengan anggaran sebesar Rp1,9 miliar. [Sav/Ali]