Ngamen Literasi, Ajak Masyarakat Sadar Media

Pengirim: Gerakan Tuban Menulis

blokTuban.com – Banyaknya media massa di tengah masyarakat mendorong Gerakan Tuban Menulis untuk memberikan edukasi tentang pentingnya literasi media. Cara yang dilakukan oleh komunitas ini cukup unik yakni dengan menggelar kegiatan Ngamen Literasi, Minggu (5/2/2017) di Pujasera Komplek GOR Tuban.

Wahyu ES, koordinator Ngamen Literasi mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman terhadap masyarakat tentang pentingnya literasi media melalui musik.

"Ya kita gelar konser sederhana," katanya, Sabtu, (4/2/2017) kemarin.

Pemuda asal Desa Sawir, Kecamatan Tambakboyo ini menjelaskan, lagu-lagu yang disajikan dalam Ngamen Literasi ini lagu-lagu ciptaan Iwan Fals. Tak jarang, sejumlah lagu yang dipopulerkan grup musik marginal juga turut hadir dalam kegiatan ini.

Selain tontonan musik, kata Wahyu, Ngamen ini juga menyediakan lapak baca untuk masyarakat agar bisa menikmati lagu dan membaca buku. Dengan begitu, masyarakat di Car Free Day (CFD) itu bisa mendapatkan hiburan dan pendidikan.

Dia melanjutkan, kampanye literasi medianya juga disampaikan di sela-sela saat lagu usai dinyanyikan oleh pengamen jalanan. Pesan-pesan itu disampaikan dalam bentuk orasi pada para penonton tentang pentingnya memahami dan menganalisis media.

"Sekarang kan banyak media di yang tersebar di jaringan internet. Jadi masyarakat perlu diberikan edukasi. Nah, diiringi musik setidaknya masyarakat bisa lebih mudah untuk memahaminya. Caranya adalah baca pahami, verifikasi baru melangkah," tegasnya.

Dia membeberkan, keberadaan media massa memang cukup berpengaruh pada masyarakat. Hal ini, kata dia, mirip dengan teori peluru dalam ilmu komunikasi. Sehingga, masyarkat diajak untuk cerdas dalam menikmati dan membaca berita.

"Jangan mudah menyebar berita yang belum jelas kebenarannya," tegasnya.

Usai kegiatan, lanjut Wahyu, para pantia ikut membersihkan sampah di Pujasera tersebut. Mereka mengumpulkan sampah plastik lalu membuangnya di tong sampah yang telah tersediakan.

Wahyu menambahkan, kegiatan Ngamen Literasi ini adalah rangkaian acara hari jadi Gerakan Tuban Menulis yang kedua. Jadi, kata dia, selain Ngamen Literasi masih banyak kegiatan yang akan digelar. Yakni, Malam Puisi dan Orasi, Cangkru’an Literasi, hingga deklarasi Desa Literasi.

"Kami juga mendorong agar Tuban bisa menjadi kota literasi,’’ imbuh Ketua Gerakan Tuban Menulis, Mutholibin. [col]