Reporter: Dwi Rahayu
blokTuban.com - Pada ajang adu kebolehan kuliner antar kabupaten/kota di tingkat Provinsi Jawa Timur pertengahan September mendatang, Tuban turut menampilkan makanan khas Bumi Wali. Pada kesempatan tersebut, Kabupaten Tuban akan menampilkan olahan makanan dari pohon aren.
Informasi yang dihimpun blokTuban.com menyebut, pelaksanaan adu masak tersebut dilaksanakan di Surabaya. Pelaksanaan selama dua hari, tepatnya tanggal 16 dan 17 September 2016.
"Ini merupakan program festival tahunan yang diadakan pemerintah provinsi," kata Kepala Seksi (Kasi) Sumber Daya Manusia (SDM) dan Peran Serta Masyarakat (PSM), Dinas Perekonomian dan Pariwisata, Obro Nurnaningtyas.
Tuban dalam hal ini turut mengikuti festival tersebut, dengan diwakili salah satu rumah makan di Tuban. Menu yang ditampilkan berupa olahan khas Tuban.
"Akan ditampilkan jajan dumbeg, minumas es legen, dawet siwalan, kare rajungan dan oseng daun singkong. Selain itu ada snack khas Tuban berupa keripik gayam dan marning," kata Nur, sapaan akrabnya kepada blokTuban.com.
Sistem penjurian, lanjut Nur, akan ditampilkan dalam bentuk display semacam etalase. Penilaian selain tampilan, rasa juga menjadi fokus utama. [dwi/rom]
Aren Jadi Menu Khas di Ajang Masak Provinsi
5 Comments
1.230x view