Spot Foto Kece di Tebing Pelangi Tuban untuk Feed Instagram

Reporter : Dwi Rahayu 

blokTuban.com - Wisata Tebing Pelangi berada di Kabupaten Tuban, Kecamatan Merakurak, Dusun Mahbeser, Desa Tuwiri Kulon. Jika kalian dari kota Tuban, arahkan ke barat sekitar 1,5 km hingga pasar Merakurak, lalu ambil arah selatan sekitar 1 km masuk ke kawasan wisata dengan banner besar.

Wisata ini menawarkan pengalaman liburan yang memikat dengan harga tiket masuk yang terjangkau. 

Hanya dengan membayar 20 ribu rupiah per orang, pengunjung bisa menikmati berbagai spot foto menarik, berenang, serta bermain di area main. 

Paket wahana juga tersedia dengan harga yang lebih murah bagi yang ingin menaiki wahana.

Tebing Pelangi dilengkapi dengan berbagai fasilitas, termasuk area parkir luas, toilet, musholla, cafe, kantin, kolam renang, area outbound, spot foto, jalur hujan, dan bumi perkemahan.

Meskipun tidak ada tips khusus untuk berkunjung ke Tebing Pelangi karena keindahannya yang tetap terjaga sepanjang waktu, namun, untuk foto yang sempurna, disarankan datang di pagi atau siang hari agar langit yang indah bisa menjadi latar belakang yang sempurna.

Selain sebagai tempat wisata, Tebing Pelangi juga menyediakan oleh-oleh yang unik dan bermanfaat, seperti madu Tebing Pelangi. Madu ini diproduksi sendiri selama sekitar 2 tahun dan telah beredar luas melalui reseller.

Madu ini terbuat dari sari jagung, sehingga selain menyehatkan, rasanya juga enak, manis, dan tanpa campuran gula, cocok untuk anak-anak.

Tebing Pelangi dulunya adalah hutan dan ladang tani, namun kemudian dijadikan tambang batu kapur. Setelah tambang ditutup, bekas galian tambang ini diubah menjadi tempat wisata yang indah.

Keunikan Tebing Pelangi terletak pada keindahan alam bebatuan tebing yang menakjubkan. 

Selain itu, terdapat berbagai spot foto yang beragam cocok untuk feed instagram, seperti replika Piramid Mesir, Tembok Besar China, dan Menara Kembar Malaysia, memberikan pengalaman berlibur layaknya di luar negeri. 

Di sini, pengunjung juga dapat berenang, berfoto, melakukan kegiatan outbound, serta melihat berbagai macam jenis satwa, menjadikan liburan semakin berkesan. [Dwi/Ali]