Sudah Dijatah Rp2,5 Juta, Beredar TPS di Tuban Minta Sumbangan Konsumsi

Reporter : Muhammad Nurkholis

blokTuban.com - Sebuah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kabupaten Tuban diduga meminta sumbangan konsumsi, Selasa (13/2/2024).

Dalam selebaran kertas yang beredar, surat tersebut tertulis: Sehubungan dengan adanya pemungutan suara pemilihan Presiden, DPD, DPRD Pusat, Propinsi, Kabupaten tahun 2024 yang akan diadakan pada tangal 14 Februari 2024, untuk itu kami selaku panitia pemungutan suara TPS 04 Kelurahan Kingking, mohon bantuan dalam mensuskseskan acara demokrasi ini berupa logistik/makanan ringan untuk keberlangsungan acara tersebut. 

Menanggapi hal tersebut Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tuban, Fatkul Iksan mengatakan jika dengan adanya temuan tersebut pihaknya akan melakukan pengecekan kebenaran surat tersebut.

“Saya baru dengar, akan kita cek,” ujar Fatkul Iksan.

Lebih lanjut Fathul Ikhlas menjelaskan jika setiap TPS sudah ada anggaran yang dialokasikan, baik pembuatan TPS, oprasional TPS, dan konsumsi.

“Semua sudah ada anggrannya Rp2,5 juta untum pembuatan TPS, oprasional Rp1 juta, serta ada juga untuk Konsumsi,” imbuhnya.

Disinggung jika nantinya hal tersebut terbukti bagaimana prosedur berikutnya, Fathul tak mau berspekulasi. 

"Kita akan melakukan kroscek dulu, apakah hal tersebut benar atau tidak," tandasnya. [Nur/Ali]