Reporter : Savira Wahda Sofyana
blokTuban.com - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tuban, mengadakan pembekalan Uji Kompetisi Wartawan (UKW), guna meningkatkan Sumberdaya Manusia (SDM) Jurnalistik.
Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Ketua PWI Tuban Suwandi, Kapolres Tuban AKBP Suryono, Wakil Ketua Bidang Organisasi PWI Jatim Machmud Suhermono, Perwakilan SKK Migas Yustian, Perwakilan EMCL Rexi Mawardi Jaya, Ketua Dewan Kehormatan PWI Jatim Joko Tetuko, serta Kasi Intelijen Kejari Tuban, Muis Ari Guntoro.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua PWI Tuban, Suwandi mengatakan jika pembekalan UKW yang dilakukan di Hotel Front One King Tuban ini merupakan kegiatan yang dilakukam guna memberikan pengetahuan bagi wartawan di Kabupaten Tuban, yang akan mengikuti UKW, yang akan dilaksanakan beberapa hari mendatang.
baca juga:
- Wartawan Tuban Droping Air Bersih di Desa Trantang Kerek
- Keluarga Besar PWI Tuban Rayakan Hari Penglihatan se-Dunia
"Yang mengikuti kegiatan hari ini ada sekitar 32 peserta. Disni rata-rata anggota PWI Tuban memang sudah mengikuti UKW, tapi ada yang masih tingkatan UKW Muda, Madya, dan ada juga yang sudah Utama," terangnya, Kamis (9/11/2023).
Menurutnya, Uji Kompetensi ini merupakan salah satu kewajiban yang harus dilakukan oleh setiap wartawan, oleh karena itu pembekalan ini sangat penting dilakukan, untuk menunjang pengetahuan seorang jurnalis yang akan mengikuti UKW.
Di sisi lain, Wandi sapaan akrabnya juga mengucapkan terimakasih, kepada seluruh pihak yang telah mensupport kegiatan ini, sehingga dapat berjalan dengan baik, seperti halnya dari ExxonMobik, Pertamina EP, SKK Migas, Pertamina PHE Tuban East Java, Kapolres Tuban, ataupun Kejari Tuban.
Sedangkan Wakil Bidang Organisasi PWI Jatim sekaligus pemateri, Machmud Suhermono menjelaskan bahwa sebagai wartawan, kita dituntut untuk lebih tahu dibandingkan masyarakat umum. Sebab, seorang wartawan juga diibaratkan sebagai pendidik masyarakat.
Sehinggal hal itulah yang melatarbelakangi kegiatan pra UKW ini dilakukan, yaitu untuk memberikan ilmu kepada wartawan.
"Ini juga kan menjelang Pemilu (Pemilihan Umum), sehingga sangat rawan wartawan ini ketika meliput baik menulis berita yang nantinya dapat menjadi pemicu masalah," sambungnya.
Oleh karena itu, lanjutnya, sangat penting bagi wartawan untuk mengetahui kode etik jurnalistik serta hukum-hukum yang berlaku, sehingga dapat lebih hati-hati dalam mencari sebuah berita.
Sementara Kapolres Tuban, AKBP Suryono menambahkan sejak awal ia menjabat sebagai Kapolres di Kabupaten Tuban, media dengan pihak kepolisian tidak bisa dipisahkan, sehingga harus selalu bermitra, berkolaborasi dan bersinergi.
Maka dari itu, sejak awal ia menjabat di Kabupaten Tuban, ia langsung memperkenalkan diri dan berkenalan kepada wartawan yang ada di Bumi Ronggolawe.
"Komitmen saya waktu itu saya katakan, saya terbuka dengan informasi-informasi yang ada," imbuhnya. [Sav/Dwi]
Temukan konten blokTuban.com menarik lainnya di GOOGLE NEWS