Oleh: Dwi Rahayu
blokTuban.com – Kota Semaran memiliki kuliner yang khas yaitu Lumpia atau dikenal dengan Lumpia Semarang.
Awal mula kuliner lumpia khas Semarang berasal dari sejarah panjang dan percampuran budaya di kota Semarang, Jawa Tengah, Indonesia. Asal-usul lumpia ini berkaitan dengan jejak budaya Tionghoa yang masuk ke kota Semarang pada masa lampau.
Ketika bangsa Tiongkok berimigrasi ke wilayah Indonesia, mereka membawa serta tradisi kuliner khas Tiongkok, salah satunya lumpia ini. Hingga kini didapati perpaduan kuliner melalui pertukaran budaya, lumpia dibuat dengan menyesuaikan dengan sumber daya di Indonesia.
Beriktu ini resep selengkapnya lumpia Semarang yang legendaris.
Bahan Kulit:
250 gr tepung terigu serbaguna
1 butir telur
1 sdm minyak goreng
1 sdt garam
500 ml air
Bahan Isian:
500 gr rebung (matang)
2 butir telur
1 buah wortel
1 sdm saus tiram
3-7 sdm kecap manis (susuai selera)
1 sdt garam
1 sdm gula pasir
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt kaldu jamur
100 ml air
Bumbu Isian:
7 siung bawang putih
7 butir kemiri
Bahan Kuah:
50 gr gula jawa, atau di
1 sdm gula pasir
1/2 sdt garam
1 sdm tepung maizena (larutkan dengan 30 ml dari total air)
200 ml air
Cara Membuat
Membuat Kulit:
1. Kocok lepas telur, kemudian tambahkan bahan-bahan lainnya.
2. Aduk sampai tidak ada yang bergerindil, kemudian saring.
3. Panaskan teflon anti lengket. Olesi dengan sedikit minyak goreng (untung adonan paling pertama).
4. Tuang adonan sebanyak 1 sendok sayur, kemudian goyangkan teflon supaya melebar. Setelah kering, angkat. Lakukan lagi sampai adonan habis.
Membuat Isian:
1. Tumis bumbu halus yg sudah diblender sampai kering dan wangi. Pinggirkan, masukkan telur kemudian orak-arik.
2. Masukkan irisan wortel. Tumis sampai wortel agak layu.
Kemudian masukkan rebung. Aduk merata.
3. Tambahkan air, saus tiram, kecap manis, gula, garam, merica bubuk dan kaldu jamur. Aduk sampai air menyusut dan tanak.
4. Koreksi rasa! Angkat dan hidangkan.
Membuat Lumpia Semarang:
1. Beri isian lumpia semarang di atas kulit. Lipat kemudian gulung.
2. Rekatkan ujung kulit dengan putih telur/larutan tepung terigu dan air.
3. Panaskan minyak goreng agak banyak. Goreng lumpia sampai keemasan. Angkat dan tiriskan. Sisihkan dahulu!
Membuat kuah untuk lumpia:
1. Masak gula jawa, gula pasir, garam dan air sampai mendidih dan gula larut. Kemudian saring.
2. Masak kembali sampai mendidih. Tuang larutan maizena.
3. Aduk terus sampai saus mengental dan meletup-letup. Matikan api kompor.
4. Sajikan lumpia semarang bersama kuahnya. Bisa dikemas untuk oleh-oleh atu dinikmati bersama keluarga.
Temukan konten blokTuban.com menarik lainnya di GOOGLE NEWS
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published