Harga Bahan Pokok di Tuban 25 Maret: Daging, Cabai, dan Bawang Kompak Turun

Reporter : Ali Imron 

blokTuban.com - Hari ketiga bulan suci Ramadan 1444 H, harga bahan pokok di Kabupaten Tuban, Sabtu (25/3/2023) dilaporkan oleh Siskaperbapo Jatim mengalami penurunan. Diantara bahan pokok yang turun harga, yaitu daging, cabai, dan bawang. 

Penurunan harga bahan pokok terjadi di 3 pasar sekaligus, seperti Pasar Baru Tuban, Pasar Bangilan, dan Pasar Jatirogo. Khusus di Pasar Baru Tuban, yang turun yaitu bawang merah sebesar Rp2.000 dari sebelumnya Rp30.000 menjadi Rp28.000/Kilogram. 

Lalu, di Pasar Bangilan yang turun pertama ada daging ayam ras sebesar Rp3.000 dari semula Rp35.000 menjadi Rp32.000/Kg, cabai rawit merah turun Rp8.000 dari Rp80.000 menjadi Rp72.000/Kg, dan bawang putih turun Rp4.000 dari semula Rp32.000 menjadi Rp28.000/Kg.

Baca Juga: Naik Rp9.000, Harga Emas Antam 24 Maret 2023 Tembus Rp1.096.000 Per Gram

Sedangkan di Pasar Jatirogo, yang turun daging ayam ras turun Rp3.000 dari sebelumnya Rp35.000 menjadi Rp32.000/Kg, telur ayam turun Rp1.000 dari Rp30.000 menjadi Rp29.000/Kg, cabai rawit merah turun Rp10.000 dari Rp80.000 menjadi Rp70.000/Kg.

Bawang merah turun Rp2.000 dari Rp30.000 menjadi Rp28.000/Kg, bawang putih turun Rp2.000 dari Rp30.000 menjadi Rp28.000/Kg, dan tomat merah turun Rp3.000 dari Rp10.000 menjadi Rp7.000/Kg. [Ali]

Baca Juga:

Gelar Tarhib Ramadan 1444 H, Momentum TPPI Tuban Beri Kontribusi Nyata untuk Negeri

 

Temukan konten blokTuban.com menarik lainnya di GOOGLE NEWS