Keliling Tuban Sambil Sruput Es Cincau Manis Asal Ciamis

Kontributor : Indra Dwi Nugroho

blokTuban.com - Menikmati teriknya suasana Kota Tuban tentunya membuat tenggorokan ingin merasakan kesegaran untuk menghilangkan dahaga. Biasanya air kelapa muda menjadi pilihan, namun minuman yang satu ini wajib dicoba bagi pecinta kuliner ketika berada di Tuban. 

Es Cincau manis asli Ciamis yang dibuat oleh Jamal ini selalu ramai dan tidak pernah kehabisan pembeli, yang ada justru kehabisan dagangannya karena teramat laris. 

Es cincau tersebut dapat ditemukan di sebelah selatan kantor Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan tepatnya di Jalan Mastrip , Sidorejo, Kecamatan Tuban, Kabupaten Tuban.

"Rahasia kenikmatan Es Cincau terdapat pada bahan yang dibuatnya. Terdapat 3 bahan dasar pembuatan Cincaunya antara lain, daun Cincau, gula aren, dan aci terigu untuk toping ager tambahan," ujar Jamal yang sudah berjualan lebih dari 4 tahun, Minggu (21/8/2022). 

Baca juga :

Minuman di Tuban Satu Ini Bikin Mood Kamu Naik Drastis

Manfaat Teh Daun Tin Bagi Kesehatan, Atasi Diabetes dan 8 Penyakit Lainnya

Resep Herbal Air Kelapa, Atasi Adenomiosis Ala dr. Zaidul Akbar

Es Cincau manis ini, lanjut Jamal mempunyai perbedaan tersendiri dari es cincau yang lain yakni pada larutan gula yang dipakai. Jamal selalu memakai larutan gulan aren yang merupakan khas dari minuman Ciamis. 

"Ini yang membuat daya tarik dari es cincau manisnya itu," imbuhnya. 

Secara tekstur Cincau memang mirip agar-agar, namun lebih lembut dan rasanya dingin. Sedikit manis apabila dilumuri gula aren. Apalagi jika ditambah es dan agar cendol, cincau yang begitu lembut serasa bergoyang di mulut dan merosot di tenggorokan membuat sensasi yang menyegarkan.

Es Cincau milik Jamal dibandrol mulai harga 4000 rupiah per bungkusnya. Harga itu pas untuk kalangan anak sekolahan. Cara penyajiannya pun sangat menarik dengan menggunakan potongan cup gelas sebagai corongnya agar tidak tumpah saat menuangkan kedalam gelas maupun plastik.

Omset keuntungan yang didapat Jamal dari berjualan es cincau ini seharinya mencapai Rp 70-100 ribu. Ia berjualan setiapa hari mulai jam 9 pagi sampai jam 4 sore. [Dra/Ali]

Artikel ini liputan kolaborasi anggota LPM Waskita Unirow Tuban, Indra Dwi Nugroho dengan blokTuban.com.

 

Temukan konten Berita Tuban menarik lainnya di GOOGLE NEWS