Kemenag Tuban Beri Pembinaan Physical Distancing Kepada Ta'mir Masjid

Reporter: M. Anang Febri

blokTuban.com - Dalam rangka ikut andil, juga sebgai salah satu bentuk kepedulian untuk meminimalisir terhadap korban pandemi Covid-19, Kakankemenag Tuban memberikan pembinaan kepada Takmir masjid se-Kecamatan Palang. Agenda yang dilaksanakan di Kantor Kecamatan Palang itu dihadiri sekitar 50 orang Takmir Masjid dan seluruh jajaran Forkopimca Palang, Kamis (28/5/2020).

Kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut dari hasil rapat Pemerintah Kabupaten Tuban pada Rabu (27/5/2020) kemarin, yang menyoroti  masih ada beberapa masjid di Kecamatan Palang yang belum memperhatikan protokol kesehatan atau penerapan physical distancing. Dalam arahannya, Kakankemenag Tuban, Sahid mengatakan bahwa penderita Covid-19 di kabupaten Tuban sedang terjadi lonjakan yang pesat.

"Sesuai hasil rapat dengan Bupati Tuban dan jajarannya kemarin, ada lonjakan yang signifikan penderita Covid-19. Alhamdulillah, koordinasi dan pelaksaan acara hari ini bisa berjalan lancar. Oleh karena itu saya memohon kepada para Takmir masjid untuk merapatkan barisan ikut serta memberikan andil dalam rangka penurunan angka korban Covid-19, yang sampai saat ini belum ada tanda-tanda penurunan," ungkap Sahid kepada Takmir Masjid.

Pihaknya juga menghimbau agar seluruh Takmir memperhatikan peraturan Bupati yang sebentar lagi akan diluncurkan. Tujuannya adalah supaya penanganan Covid-19 segera teratasi.

"Maka dari itu, mari kita menyamakan persepsi, saling bahu membahu  menyadarkan masyarakat. Paham dan ikhlas menerapkan SOP kesehatan di antaranya selalu memakai masker, rajin cuci tangan, melakukan physical distancing," pungkasnya. [feb/ito]