PWRI Beri Bupati Tuban Tanda Penghormatan

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Bupati Tuban, Fathul Huda, menerima piagam dan tanda kehormatan Wredatama Nugraha Madya dari Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI).

Wredatama diberikan kepada Fathul Huda, karena Bupati Tuban itu dinilai mau memperhatikan dan memajukan organisasi PWRI di kabupaten yang dia pimpin. Penghargaan disematkan kepada Bupati di rumah dinas miliknya.

"Sebagai apresiasi Bupati Tuban mau memperhatikan dan memajukan PWRI di Tuban," jelas Ketua PWRI Jawa Timur, Drs. H Soedjito.

PWRI adalah organisasi, tempat berhimpunnya pegawai negeri sipil yang sudah pensiun. Organisasi ini juga cukup banyak mempunyai bidang pekerjaan.

Soedjito, yang juga mantan Sekda Jawa Timur ini berpesan agar Bupati Tuban terus bekerja untuk kemaslahatan masyarakat. Serta ikut mendorong PWRI di Tuban agar bisa terus memberi sumbangsih untuk bangsa dan negara.

Bupati Tuban, Fathul Huda, merasa belum layak menerima apresiasi dari PWRI. Orang nomor satu di Kabupaten Tuban ini justru merasa berterima kasih dengan para pendahulu yang sudah meletakan dasar-dasar ekonomi, sosial, budaya dan etika.

"Saya berharap doa agar bisa menjalankan amanat sebagai pemimpin dengan sebaik-baiknya," jelas Huda. [pur/col]