Antisipasi Kecelakaan, Warga Inisiatif Tambal Lubang

Reporter: Edy Purnomo

blokTuban.com - Lubang dengan lebar dan kedalaman bervariasi bertebaran di Jalan Soekarno-Hatta, yang menghubungkan Terminal Kambang Putih, Kelurahan Sugihwaras, Kecamatan Jenu dengan jalan Letda Soetjipto, Kelurahan Mondokan, Kecamatan Tuban.

Kedalaman lubang berkisar antara 10 centimeter, dan ada yang sampai 30 centimeter di beberapa bagian lain. Begitu juga dengan lebar lubang ada yang mencapai 50 centimeter.

Lubang akibat aspal yang terkelupas itu terlihat semakin parah karena lebih sering tergenang air. Cukup berbahaya, karena warnanya cukup tersamar di antara aspal jalan.

"Ujung jalan terlihat aspalnya mulus, tiba-tiba saja di tengahnya ada lubang dan membuat ban motor terperosok karena tidak waspada," kata Mutohar (30), salah satu pengendara, Sabtu (8/4/2017).

Padahal jalan itu adalah jalur alternatif utama, apabila ada permasalahan lalu lintas di Jalur Pantura Tuban.

Beberapa warga terlihat menambal lubang jalan itu menggunakan semen. Agar tidak tergilas roda ban, mereka memasang pohon pisang sebagai tanda peringatan. "Ini inisiatif saja biar lubangnya tidak parah," kata seorang warga di Kelurahan Sugihwaras, Kecamatan Jenu. [pur/rom]