Reporter: Tim Infotorial
blokTuban.com - Kabupaten Tuban bisa dibilang salah satu wilayah di Provinsi Jawa Timur yang kaya akan Sumber Daya Alam (SDA). Selain mempunyai akses Jalan Raya Pos Daendles di sepanjang Pantai Utara (Pantura), laut menjadi primadona. Namun, yang tidak boleh dilupakan, keberadaan sektor industri Minyak dan Gas Bumi (Migas) juga yang sudah turut serta menyejahterakan masyarakat.
Di Bumi Wali, sebutan akrab Kabupaten Tuban, sedikitnya ada tiga Kontraktor Kontrak Kerjasama (KKKS) yang mempunyai cakupan wilayah. Diantaranya Joint Operating Body Pertamina-Petrochina East Java (JOB P-PEJ) dengan Lapangan Rahayu, Blok Tuban, PT Pertamina EP Asset 4 Field Cepu di wilayah Kecamatan Senori dan sekitarnya, serta operator Lapangan Banyuurip, Blok Cepu, ExxonMobil Cepu Limited (EMCL).
Untuk JOB P-PEJ, selain di Kecamatan Soko, wilayahnya juga membentang hingga Kecamatan Palang yang menjadi jalur pipa. Juga, ada eksplorasi gas di Lapangan Sumber, Kecamatan Merakurak. Sedangkan Pertamina EP Asset 4 Field Cepu terus mengusahakan eksplorasi dan eksploitasi Migas di ujung barat Tuban yang berbatasan dengan Kabupaten Bojonegoro, baik Lapangan Tua maupun sumur-sumur di Tapen, Kecamatan Senori.
Sementara itu untuk EMCL, mulut sumurnya ada di Kabupaten Bojonegoro, tepatnya di Kecamatan Gayam yang sekarang ini tengah produksi minyak dengan kapasitas besar. Minyak yang dipompa dari perut bumi, dialirkan dengan pipa melintasi sejumlah kecamatan di Kabupaten Tuban. Mulai Soko, Rengel, Plumpang, Semanding hingga sampai di FSO Gagak Rimang di pantai Tuban.
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tuban, Miyadi, mengaku sangat mendukung keberadaan industri Migas di Bumi Wali. Karena, dengan banyak perusahaan yang masuk, investasi juga akan besar. Perputaran uang juga secara otomatis bisa meningkat pula.
"Tidak hanya itu saja, peningkatan SDM di masyarakat dan pembangunan melalui anggaran dana Corporate Social Responsibility (CSR) cukup bisa dirasakan," katanya.
Miyadi berharap, keberadaan Migas akan selalu bisa turut serta memberi manfaat dan berjalan beriringan dengan pembangunan manusia yang terus ditingkatkan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban.
Kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) Perwakilan Jawa, Bali dan Nusa Tenggara (Jabanusa), Ali Masyar mengakui jika banyak hal telah dilakukan KKKS untuk masyarakat di sekitar operasi. Terutama membangun kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) maupun infrastruktur.
"Berbagai pelatihan, kursus, atau kegiatan lain sering digelar KKKS untuk warga Tuban. Hal itu dimaksudkan untuk meningkatkan daya saing dan kesejahteraannya," tegasnya.
Oleh karena itu, di usia yang ke 723, harapannya Bumi Wali semakin bisa sejahtera dengan keberadaan operasi Migas di wilayahnya. Apalagi dengan banyak tempat dilakukan eksplorasi maupun eksploitasi.
"SKK Migas Perwakilan Jabanusa dan KKKS turut serta mengucapkan selamat Hari Jadi Tuban ke-723, semoga bertambah maju lagi ke depannya," terang Abah Ali, panggilan akrabnya. [*/inf]