Reporter: Moch. Sudarsono
blokTuban.com - Anggaran senilai 60 Milliar akan digelontorkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban untuk pembenahan Infrastruktur disisa akhir tahun 2016.
Anggaran tersebut masuk dalam Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (P-APBD) 2016 yang telah diusulkan dalam paripurna pembahasan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS).
Wakil Bupati Tuban Noor Nahar Hussein, mengatakan jika pembenahan infrastruktur akan menghabiskan dana kurang lebih 60 Milliar. Pembenahan yang dimaksud meliputi, jalan dan juga jembatan yang rusak serta perbaikan gedung sekolah.
"Akan dilaksanakan diakhir tahun ini, target paling lama pertengahan desember sudah rampung," terang pria kelahiran Rengel kepada blokTuban.com
Menurut orang nomor dua di Kabupaten Tuban tersebut menjelaskan, langkah perbaikan infrastrukur dilakukan karena banyak jalan dipedesaan yang rusak dan harus segera ditangani. Sebab, jalan sangatlah dibutuhkan bagi masyarakat untuk aktivitas sehari-hari.
Pria yang kembali terpilih sebagai wakil Bupati Tuban itu menilai, Jika kondisi jalan dipedesaan sudah diperbaiki maka dampaknya juga akan dirasakan bagi masyarakat secara langsung. Tak hanya jalan, Gedung sekolah yang rusak dan akan diperbaiki juga nantinya akan menciptkan suasana yang tenang dalam pembelajaran.
"Tinggal menunggu KUA-PPAS untuk disahkan bulan agustus, selanjutnya pengerjaan bisa segera dilaksanakan," pungkasnya.[nok/ito]