Periode Kedua, Pemkab Fokus Benahi Internal

Reporter: Moch. Sudarsono

blokTuban.com - Lima tahun kedepan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban memfokuskan untuk pembenahan internal yang melibatkan Satuan Kerja Pelaksana Daerah (SKPD) dan Camat.

Pembenahan dilakukan agar kinerja jajaran di bawah Bupati Fathul Huda bisa sinergi dengan program Pemerintah Kabupaten.

Fathul Huda menyatakan, diperiode keduanya ini telah mencanangkan fokus program bagi SKPD dan Camat. Sebagaimana mestinya, fokus dilakukan agar target capaian bisa terarah.

"Kita mengharap SKPD harus inovatif, semua Camat harus punya program unggulan," Ujar Bupati yang berlatar pebisnis itu kepada blokTuban.com.

Menurutnya, hal itu perlu dimonitor oleh seluruh lapisan masyarakat agar bisa menjadi penilaian terhadap kinerja SKPD ataupun Camat.

"Seperti yang saya sampaikan, bahwa SKPD harus inovatif punya terobosan dan camat harus memiliki program unggulan," ungkap Bupati kelahiran Desa Talun, Kecamatan Montong itu.

Selanjutnya, jika semua sudah dikerjakan maka tinggal dilihat hasilnya, outputnya yang akan menjadi penilaian atas kinerja yang dilakukan.

"Nanti saya pasti akan menilai, di periode awal sudah ada catatan-catatan atas kinerja SKPD ataupun Camat," pungkasnya.[nok/col]