Reporter: Dwi Rahayu
bloktTuban.com - Sejumlah petani yang tergabung dalam beberapa kelompok tani (poktan) di Kabupaten Tuban nampak antusias. Pasalnya perwakilan poktan berduyun-duyun menjemput alat bantu pertanian bertenaga diesel di depan halaman Dinas Pertanian, Selasa (3/5/2016).
Puluhan mobil bak terbuka jenis L300 dikerahkan kelompok tani guna membawa pulang traktor tersebut. Tiap satu traktor lengkap terdapat roda besi bergerigi berfungsi untuk membajak sawah dan roda karet untuk memudahkan petani berpindah lokasi membajak.
Salah seorang penerima bantuan traktor, Ukarji asal Desa Sumurgung, Kecamatan Palang, mengatakan cukup terbantu dengan bantuan alat pengolah lahan tersebut. Kendati harus menunggu cukup lama untuk menerima bantuna, lantaran menunggu proses verifikasi data.
"Untuk menerima bantuan disuruh bikin proposal dulu," kata ketua poktan Suka Makmur tersebut, kepada blokTuban.com.
Selain itu, penerima traktor lainnya, Bambang (35) nampak tidak kalah antusias bersama poktan lain. Ia mengaku dengan bantuan traktor, diharapkan dapat meningkatkan pendapatan swasmbada pangan.
"Biasanya satu desa dari gabungan kelompok tani dapat dua atau tiga. Sehingga nanti gantian penggunaannya," kata poktan Gemi Lestari tersebut.
"Dari 153 unit traktor hari ini dibagikan sebagian. Sekitar 86 unit, sedangkan sisanya besok," kata Kasi Sarana dan Prasarana dari Dinas Pertnian, Lamidi.
Diketahui pula, selain 153 unit traktor terdapat 15 unit pompa air siap dibagikan kepada poktan. Akan tetapi pembagian pompa air berselang beberapa hari untuk menyelesaikan tahap verifikasi.
"Pompa air berkapasitas enam dim cukup besar. Sehingga diprioritaskan pada poktan di bantaran bengawan solo, Seperti Kecamatan Plumpang, Widang, Rengel, Soko dan lainnya," kata Lamidi menambahkan. [dwi/rom]
Kelompok Tani Antusias Jemput Traktor
5 Comments
1.230x view