Paslon Incumbent Menang di Parengan, Perempuan Dominasi Pemilih

Reporter: Ahmad Syahid

blokTuban.com - Hasil rekapitulasi Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Tuban sudah selesai dan dikirim ke Komisi Pemilihan Umum (KPU). Sebagian kecamatan namun ada yang hari ini Jumat (11/12/2015) baru selesai tahapan rekapitulasinya. Seperti yang terjadi di Kecamatan Parengan. Pasalnya, jumlah pemilihnya juga banyak yakni 24.537 suara dari  43.568 Daftar Pemilih Tetap (DPT).

Dari hasil Rekapitulasi atau perhitungan surat suara, di Kecamatan Parengan dimenangkan oleh pasangan calon (paslon) Incumbent,
Fathul Huda-Noor Nahar Hussein (HudaNoor) dengan perolehan 13.192 suara.

"Selisih 2.705 suara dengan Paslon Independent,  Zakky Mahbub-Dwi Susiantin Budiarti (Zadit) yang mendapat mendapat 10.487 suara," kata Ketua PPK Parengan, Kasurip kepada blokTuban.com.

Menariknya, lanjut Kasurip, dari hasil rekapitulasi tersebut, pemilih didominasi oleh Kaum Hawa."Jika diprosentasekan bisa mencapai 80%," ungkapnya.

Setelah melewati hasil rekapitulasi di Kecamatan oleh PPK dan dihadiri oleh Panwascam, Saksi dari masing-masing Paslon dan Jajaran Muspika Kecamatan Parengan. Selanjutnya kotak suara akan segera dikirim ke kantor KPU Kabupaten Tuban.

Camat Parengan, Didik Purwanto, menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh pihak yang turut serta mensukseskan Pilkada Tuban di Parengan ini. Sehingga tercita suasana yang kondusif tanpa ada konflik sosial di masyarakat bawah. Sebab tipologi masyarakat di Parengan memang beragam dan keras.

"Alhamdulillah sudah selesai, Paslon Incumbent menjadi pemenang di Parengan, mari kita jaga soliditas kita bersama," jawabnya kepada blokTuban.com. [hid/ito]