Oleh: Dwi Rahayu
blokTuban.com - Salad sayur ala restoran cepat saji di Hokben yang sering ditemui di Indonesia dominan terdiri dari kol, wortel dan lobak.
Setelah bahan salad diiris menyerupai korek api, bahan salah ditata sedemikian rupa untuk ditambahkan dressing saus mayo.
Lebih lengkapnya, berikut ini resep membuat salad sayur ala Hokben yang bisa dicoba di rumah.
Bahan-bahan
1/4 buah kol
1 buah lobak
1 buah wortel
Bahan kuah acar:
150 ml air
6 sdm gula pasir
3 sdm cuka
1/4 sdt garam
Bahan dressing mayo:
5 sdm mayonais
1 sdm saus sambal
1 sdm saus tomat
1 sdm skm putih
Cara Membuat
1. Siapkan bahan-bahannya, kupas cuci bersih, wortel dan lobak iris-iris korek api atau bisa juga diserut masukan dalam 1 wadah, untuk kolnya iris halus masukan dalam wadah terpisah.
2. Campur semua bahan kuah acar masak sampai mendidih langsung siram ke wadah yang ada wortel dan lobaknya aduk rata. Untuk kolnya siram dengan air es sisihkan sampai menyerap.
3. Membuat dressing saus mayo, campur mayo dengan saus sambal dan saus tomat.
4. Tambahkan skm lalu aduk sampai rata.
5. Susun sayurannya siram dengan saus mayo dan siap dinikmati. Selamat mencoba.
Temukan konten blokTuban.com menarik lainnya di GOOGLE NEWS
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published