Ular Piton 2,5 Meter Usik Warga Tuban, Masuk Kandang dan Memangsa Ayam

Reporter : Savira Wahda Sofyana

 

blokTuban.com - Ular jenis piton berukuran 2,5 meter kembali masuk ke pemukiman warga. Kali ini, ular tersebut berhasil masuk ke dalam salah satu warga yang tinggal di Dusun Ndukoh, Desa Tegalagung, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban. 

 

Kasatpol PP dan Damkar Tuban, Gunadi menjelaskan bahwa pihaknya mendapatkan laporan dari Juwati, jika terdapat seekor ular besar berada di kandang ayam belakang rumahnya. 

 

"Kami mendapatkan laporan dari Ibu Juwati tentang keberadaan ular di kandang ayamnya," ungkapnya kepada blokTuban.com, Rabu (28/2/2024). 

 

Menurut keterangan pelapor, keberadaan ular piton tersebut sangat menggangu dan meresahkan aktivitas penghuni rumah. 

 

Olah karena itu, pemilik rumah langsung meminta bantuan kepada petugas Satpol PP dan Damkar Tuban, untuk dilakukan evakuasi terhadap ular itu. 

 

"Karena merasa resah dengan keberadaan ular tersebut, sehingga yang bersangkutan meminta bantuan kepada kami," tuturnya. 

 

Setelah mendapatkan laporan keberadaan ular itu, petugas Satpol PP dan Damkar Tuban, langsung bergegas untuk mendatangi lokasi kejadian. 

 

Sesampainya di rumah Juwati, petugas langsung melakukan proses evakuasi, sehingga ular tersebut bisa tertangkap, dan selanjutnya akan diamankan oleh petugas. 

 

Hanya saja, saat berada di kandang ayam, ular piton ini berhasil memangsa satu ekor ayam ternak pemilik rumah, secara hidup-hidup. 

 

"Setelah berhasil dievakuasi, kami segera membawa ular piton tersebut ke Pos Mako untuk dimasukkan kedalam kandang," imbuhnya. [Sav/Dwi]

 

 

Temukan konten blokTuban.com lainnya di GOOGLE NEWS