Reporter : Muhammad Nurkholis
blokTuban.com – Pertandingan Cabang Olahraga (Cabor) sepak bola pada gelaran Bupati Tuban Cup telah menuju babak penyisihan 8 besar.
8 tim yang berhasil lolos di babak 8 besar ini diantaranya Pamor FC, PS Socorejo, Profite FC, Lanage Jagad, Banjarjo FC, Cendoro FC, Margosuko FC, Andalas Putra FC.
Menurut Syaequ sekretaris umum Askab PSSI Tuban mengatakan penyisihan 8 tim ini akan akan dimulai selama 2 hari yaitu pada akhir pekan ini.
"Penyisihan 8 besar akan dilakukan pada akhir pekan ini," ujar Syaequ sekretaris umum Askab PSSI Tuban kepada blokTuban.com, Sabtu (10/06/2023).
Berita lainnya:
Jadwal Pertandingan Babak 8 Besar Bupati Tuban Cup 2023: Pamor FC Bertemu PS Socorejo
Kejuaraan Silat Bupati Tuban Cup 2023 Dibuka, Pesilat Diajak Promosikan Keluhuran Budaya
Nantinya di hari ini, hari Sabtu (10/06/2023) akan ada dua pertandingan pertama yaitu Pamor FC vs PS Socorejo yang di selenggarakan pada pukul 13.30 WIB di Stadion Tuban Sport Center.
Sedangkan untuk pertandingan kedua mempertemukan Profite FC vs Lanange Jagad, yang akan diselenggarakan pada pukul 15.30 WIB di Stadion Tuban Sport Center.
Selanjutnya pada hari Minggu besok (11/06/2023) juga ada dua pertandingan yang digelar di Stadion Tuban Sport Center.
Pertandingan pertama pada pukul 13.30 WIB mempertemukan Banjarjo FC vs Cendoro FC, dan pada pertandingan kedua pada pukul 15.30 WIB, akan mempertemukan Margosuko FC vs Andalas Putra FC.
Bupati Tuban Cup 2023 diikuti 32 klub terbaik di Kabupaten Tuban dan dibagi dalam 4 zona, untuk pelaksanaannya sendiri mulai 22 Mei- 17 Juni 2023. Dan mereka akan merebutkan hadiah total Rp85 juta.
Dan bagi kalian yang tertarik untuk melihat pertandingan ini tidak ada biaya tiket sepeser pun pun, alias gratis. Jadi, tim mana yang akan kalian dukung di pertandingan sepak bola Bupati Tuban Cup ini ?.[Nur/Dwi]
Temukan konten Berita Tuban menarik lainnya di GOOGLE NEWS