Cari Bibit Atlet Berprestasi, KKGO Kabupaten Tuban kembali Gelar Kejuaraan Bola Voli

Reporter: Dina Zahrotul Aisyi

blokTuban.com- Kelompok Kerja Guru Olahraga (KKGO) Kabupaten Tuban gelar kejuaraan bola voli tingkat SMP dan SMA di Gelanggang Olahraga (GOR) Rangga Jaya Anoraga. Kejuaraan untuk mencari bibit atlet berprestasi.

Kejuaraan bola voli ini diikuti oleh 111 tim bola voli dari tingkat SMP dan SMA di seluruh Kabupaten Tuban. Dari tingkat SMP Putra terdapat 35 tim, untuk SMP Voli Putri 29 tim. Sedangkan untuk tingkat SMA Putra 29 tim, dan SMA Putri 18 tim.

Kegiatan yang diselenggarakan KKGO ini biasanya diadakan dalam setiap tahun, akan tetapi karena adanya pandemi Covid-19 sempat vakum selama dua tahun dan baru dimulai lagi pada saat ini.

Endang Sri Hartatik, wakil ketua KKGO mengungkapkan tujuan diadakannya kegiatan ini untuk mencari bibit-bibit atlet bola voli yang akan dipertandingkan di tingkat daerah ataupun provinsi sebagai perwakilan dari Kabupaten Tuban.

“Untuk POPDA (Pekan Olahraga Pelajar Daerah) sendiri memang belum diketahui kapan terselenggaranya secara pasti karena masih situasi seperti ini. Ketika sudah ditemukan bibit-bibit atletnya, nanti jika sewaktu-waktu ada POPDA sudah siap,” jelasnya saat ditemui reporter blokTuban.com pada Jumat (26/11/2021).

Selain bertujuan untuk mencari bibit-bibit atlet, menurut Endang kejuaraan ini juga bertujuan sebagai tolak ukur ekstrakulikuler bola voli di setiap sekolah SMP maupun SMA.

“Eskul-eskul voli di sekolah itu kalau nggak ada perlombaan semacam ini nggak bisa megukur kemampuan dari siswanya. Ini juga sebagai salah satu wadah untuk bakat-bakat siswa,” tuturnya.

Acara kejuaraan bola voli ini berlangsung selama 10 hari berturut-turut. Dalam satu hari, pertandingannya dibagi ke dalam dua sesi, pertama dimulai pukul 07.30 Wib-12.00 Wib, sesi kedua dimulai pukul 14.30- dengan selesai.

“Ini dilaksanakan sampai tanggal 30 November, pagi sore-pagi sore setiap hari. Pagi itu ada tiga pertandingan di empat lapangan, dan sorenya satu pertandingan,” terangnya.

Dalam kejuaraan bola voli ini terdapat tiga pemenang, yakni juara satu, dua, dan tiga bersama. “Maksud juara tiga bersama ini juara ketiga dan keempat sama-sama mendapatkan piagam dan piala,” ungkapnya. [din/ono]