Usai Juara Porkab Tuban, Unirow Mulai Rintis Tim Futsal Cewek

Penulis : Fina Lailatul Fadhilah

blokTuban.com – Tak berhenti begitu saja setelah menjadi Juara 1 Porkab Tuban 2021, manajer tim futsal Universitas PGRI Ronggolawe (Unirow) Tuban, Rokhadi, SE, MM kini mulai merintis tim futsal cewek.

Saat ini tim futsal cewek dianggap masih langka di Tuban. Peluang di provinsi juga lebih banyak dibanding dengan tim futsal cowok. Manejemen futsal Unirow akan bekerjasama dengan alumni yang kini juga membesut tim futsal cewek.

“Kita kepengennya punya tim futsal cewek, di Tuban masih langka, kalau untuk tingkatan provinsi lebih berpeluang dari pada cowok,’’ ujarnya.

Keberhasilan tim futsal Unirow tak lepas dari tangan dingin pelatih Yusen Vending S.pd. Dengan strategi ciamik, tim bermarkas di Jalan Manunggal 61 itu berhasil mengalahkan Ronggolawe Futsal Akademi dengan skor 2-0.

Dijelaskan Rokhadi bahwa persiapan dilakukan selama dua bulan mulai awal hingga hari H pertandingan dengan sistem satu minggu latian dua kali. Sparing dengan club lain sering dilakukan agar tim siap untuk menghadapi pertandingan yang akan datang.

Persiapan tidak hanya untuk Porkab saja tetapi juga untuk pertandingan selanjutnya, seperti pornasma yang akan dilaksanakan bulan depan di Kediri.

“Ya kita sudah dijadwalkan untuk latihan rutin, jadi setiap seminggu itu dua kali kita latihan rutin di lapangan futsal UNIROW, selain itu kita juga mengadakan sparing dengan club lain, jadi sering melakukan seperti itu, sehingga anak-anak siap menghadapi porkab kemarin," tutur Rokhadi.

Sama dengan club yang lainnya, club futsal Unirow juga belum atau tidak punya lapangan futsal yang standart sehingga harus latihan di lapangan yang standart dengan sewa. Kendala yang lain mahasiswa biasanya waktu sparing ada yang kuliah dan lain-lain. Untuk biaya sewa perjam ada yang Rp100 ribu ada yang Rp150 ribu tergantung kualitas lapangannya.

Porkab menggunakan sistim gugur ganda yaitu tim yang kalah akan melawan yang kalah begitu juga sebaliknya sampai ke babak selanjutnya. 

Untuk ke depannya Unirow sudah siap pada turnamen selanjutnya, salah satunya Porprov yang akan dilaksanakan pada tanggal 25-27 di Kediri. Ada empat pemain yang akan digabungkan dengan pemain lainnya untuk mewakili Kabupaten Tuban.[fin/ono]