Reporter: Mochamad Nur Rofiq
blokTuban.com - Kurang baiknya persepsi masyarakat terhadap kinerja pemerintah baik tingkat kabupaten, kecamatan, bahkan desa, membuat Pemerintah Kecamatan Senori meluncurkan inovasi 'Si E Mas' atau Silaturahmi Elektronik Masyarakat. Hal itu menyusul karena terbatasnya informasi yang diterima kalangan masyarakat terkait pelaksanaan program-program pemerintah.
Selain itu, Camat Senori, Eko Julianto juga menilai masih rendahnya kepercayaan masyarakat untuk menyampaikan aduan dan tidak sedikit yang menggunakan melalui saluran lain. Keadaan itu juga yang menjadi pijakan untuk menciptakan Si E Mas.
"Masyarakat Senori lebih banyak mengadu lewat Kyai, tokoh masyarakat bahkan langsung ke kabupaten tinimbang ke kecamatan," ujar Eko Julianto menjelaskan.
Dengan adanya Si E Mas, lanjut Camat muda itu menambahkan, agar tidak ada lagi fenomena tersendatnya proses pelayanan publik kepada masyarakat lantaran berkas tidak lengkap sehingga harus bolak balik ke kantor kecamatan. Ia juga berharap, lahirnya Si E Mas di tengah-tengah bumi santri, sebutan Kecamatan Senori, pemerintah bisa mengoptimalkan perencanaan pembangunan sesuai kebutuhan masyarakat, karena terbatasnya waktu Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang).
"Dalam implementasi Si E Mas, kita berharap tersedianya informasi lintas sektor, kemudahan masyarakat dalam menyampaikan aduan, kemudahan masyarakat memperoleh pelayanan, dan tersedianya dokumen pembangunan sesuai kebutuhan warga," papar mantan Sekretaris Camat (Sekcam) Tuban kota itu.
Sementara Sekretaris Daerah (Sekda) Tuban Budi Wiyana, mengapresiasi inovasi yang diciptakan Pemerintah Kecamatan Senori. Pihaknya menginginkan adanya kepuasan masyarakat terhadap kinerja pemerintah.
"Semoga ini bisa menjadi contoh kecamatan lain untuk membantu mengawal berjalannya pemerintahan Bupati dan Wakil Bupati di periode kedua ini," jelas Budi Wiyana mengungkapkan.
Pihaknya juga memberi penilaian, dengan adanya komunikasi berbasis elektronik ini, pelayanan lebih optimal dan lugas. [rof/rom]
Optimalisasi Pelayanan, Senori Ciptakan Inovasi Si E Mas
5 Comments
1.230x view