Senori Pastikan Mengirim 19 Atlit Pesilat ke Porkab 2016

Reporter: Mochamad Nur Rofiq

blokTuban.com - Puluhan atlit dari beberapa perguruan yang tergabung dalam Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kecamatan Senori mengikuti seleksi atlit pekan olahraga kabupaten (PORKAB) Tuban. Mereka merupakan atlit terbaik dari siswa perguruan pencak silat yang tergabung dalam Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT), Pagar Nusa (PN), dan Kera Sakti.

Acara seleksi yang dilaksanakan Jumat sore (16/09/2016) di lapangan Sendang menghasilkan 19 atlit terbaik. Dalam seleksi pertandingan, dipertandingkan kelas fighter yakni kelas A (45-50kg) B (51-55kg) C (56-60kg) D (61-65kg).

"Kita sudah mendapat 19 atlit," ujar panitia sekeksi Kecamatan Senori, Nyuk Zah usai melakukan seleksi.

Lanjut Nyuk Zah, nantinya Kecamatan Senori akan mendelegasikan 19 Atlit yang akan bertanding pada tanggal 31 September sampai 3 November 2016 meliputi fighter, seni tunggal, dan seni beregu dalam pertandingan porkab Tuban yang digelar di GOR Tuban.

"Dari Jumlah total 19 Atlit yang lolos, terbagi dalam katagori fighter 9 atlit dan katagori lain seni tunggal maupun beregu 10 atlit," pungkasnya.[rof/ito]