Reporter: Mochamad Nur Rofiq
blokTuban.com - Ratusan crosser memadati halaman rumah pembina OST Trial Tracker Minggu, (4/9/2016) pagi. Mereka bakal berjibaku menjinakkan jalur ekstrem Alas Tawun dalam kegiatan bertajuk 'Pelangi Alas Tawun 4 Enduro Extreme' tahun 2016.
“Even ini dalam rangka tasyakuran sekaligus rutinan yang ke empat kalinya oleh OST Trial Tracker," ujar ketua pelaksana, Dedik (36) kepada blokTuban.com, Minggu (4/9/2016).
Warga Perum Karang indah itu juga menuturkan, tujuan diadakan kegiatan tersebut sebagai ajang silaturrahmi antara penggila olahraga ekstrem di dunia otomotif, serta bisa meningkatkan rasa persaudaran sesama crosser, baik asli Tuban sendiri maupun luar daerah.
Diperkirakan ada 250 peserta yang akan menaklukkan lintasan terpanjang di bumi Wali, sebutan kota Tuban. Mereka berasal dari berbagai lintas komunitas trail dari berbagai daerah. Diantaranya dari kota-kota besar di Jawa Timur meliputi Bojonegoro, Lamongan, Gresik, Surabaya, Ngawi, dan ada juga yang dari Jawa Tengah.
"Untuk pemberangkatan rencananya pukul 09.00 WIB," imbuh pria berkacamata itu.
Selain itu, para crosser akan disuguhi rute melintasi alam di barisan pegunungan di bagian selatan utara Kecamatan Bangilan yang kaya tanjakan dan turunan ekstrem. Mereka akan melewati jalur pedesaan, hutan, dan pegunungan sejauh 40 kilometer.
“Adrenalin para crosser akan diuji di lintasan single track alas Tawun. Di sana juga akan diperebutkan 7 tanjakan berhadiah. Hal itu tentunya akan membuat klimaks adrenalin petualang trail,” terangnya. [rof/rom]
Tujuh Tanjakan Berhadiah, Siap Menunggu Ratusan Crosser
5 Comments
1.230x view