Skip to main content

Category : Tag: O


Kadespun Jadi Korban Pencurian Cabai

Pencurian cabai akhir-akhir ini memang marak terjadi di kecamatan Bancar, khususnya di Desa Tenggerkulon, bukan tanpa sebab desa tersebut menjadi Target Operasi (TO) pencurian tanaman bumbu dapur yang mempunyai rasa pedas tersebut. Karena memang di daerah itu hasil panen cabainya sangat banyak. Hal itu disampaikan oleh Kades Tengger Kulon, Darsono.

Tidak Semua Sekolah Laksanakan UNBK

Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) merupakan suatu inovasi baru dalam dunia pendidikan di Indonesia. Dimulai sejak tahun 2014 untuk dilakukan bagi siswa yang berada diluar Negeri hingga pada tahun 2015 mulai dilaksanakan secara bertahap di dalam Negeri. Pada tahun 2016 ini hampir semua kabupaten atau kota melaksanakan ujian berbasis tekonologi tersebut. Namun perlu diketahui bahwa dalam pelaksanaan UNBK tersebut memerlukan dana yang tidak sedikit sehingga tidak semua sekolah bisa melaksanakannya.  

Mulai 2017 Pendidikan SMA dan SMK Diambil Alih Provinsi

Tahun 2017, akan menjadi awal bagi seluruh sekolah Sekolah Menengah Atas (SMA) ataupun Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Karena, pada tahun tersebut seluruh proses administrasi akan diambil alih oleh pemerintah provinsi. Hal tersebut merupakan amanah dari Undang-Undang (UU) No 23/2014 tentang Pemerintahan Daerah pengganti UU No 32/2004.

Ujian Nasional 2016

Siswa yang Terjerat Hukum Bisa Ikuti Ujian Nasional

Siswa yang terjerat masalah hukum masih diperbolehkan untuk mengikuti ujian nasional pada tahun 2016, hal tersebut sempat membuat masyarakat bertanya terkait status siswa yang menyandang kasus pidana tersebut.

Digrebek, Produsen Arak Berhasil Melarikan Diri

Peredaran minuman beralkohol jenis arak memang tampaknya susah untuk diberantas di Bumi Wali sebutan Kabupaten Tuban. Sebab hingga sampai saat ini masih saja ditemukan sebuah rumah atau bangunan yang masih memproduksi minuman berkadar alkohol tinggi tersebut.

Polsek Bancar Giat Sosialisasi Bahaya Narkoba

Narkoba merupakan musuh bersama bagi setiap instansi pemerintahan dan juga seluruh elemen masyarakat tanpa terkecuali, bahkan peredaran barang haram tersebut sangat membahayakan disaat telah memasuki lingkungan dunia pendidikan. Tak heran hingga harus membuat kepolisian untuk turut memberikan sosialisasi ataupun bimbingan penyuluhan atas bahaya peredaran barang haram yang kian marak tersebut.

Ujian Nasional 2016

Wabup: Siswa Terjerat Narkoba, Sekolah Bisa ke Polisi atau BNN

Wakil Bupati Tuban, Noor Nahar Hussein memberikan perhatiannya pada dunia pendidikan di Kabupaten Tuban. Seiring dengan maraknya peredaran narkoba yang sudah masuk di lingkungan sekolah, membuatnya harus meluapkan keresahan yang dirasakan selama ini. Hal itu disampaikannya di hadapan guru se Kabupaten Tuban, pada saat pengukuhan panitia penyelenggara ujian nasional jujur tahun 2016, hari Senin (21/3/2016), di gedung utama Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Tuban.

Blok Tuban

P-PEJ Belum Satu Suara Perpanjang Kontrak

Kontrak pengelolaan Lapangan Blok Tuban, oleh Joint Operating Body Pertamina-Petrochina East Java (JOB P-PEJ) akan berakhir di 2018. Namun, kedua operator tersebut Pertamina dan Petrochina East Java (P-PEJ) belum satu suara berkonsorsium mengelola lapangan minyak dan gas bumi (migas) tersebut.

Jelang Raka Raki Jawa Timur 2016

Perwakilan Ndhuk Akan Tampilkan Batik Tuban

Pada sesi presentasi dalam ajang pemilihan duta wisata Raka Raki Jawa Timur, semua perwakilan daerah bakal unjuk potensi wisata asal masing-masing. Perwakilan Ndhuk Tuban tidak terkecuali tengah mempersiapkan materi pada sesi presentasi.