Ada 1,2 Juta Formasi, Seleksi CPNS Sekolah Kedinasan Mulai Mei, CASN Digelar Juni

Reporter : Dwi Rahayu 

blokTuban.com - Pemerintah akan memulai tahapan seleksi calon aparatur sipil negara (CASN) untuk CPNS di sekolah kedinasan dan CASN umum di berbagai kementerian/lembaga serta pemerintah daerah.

Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas mengumumkan bahwa seleksi CPNS di sekolah kedinasan akan dimulai pada Mei 2024. Kementerian PANRB telah menetapkan formasi untuk 8 instansi penyelenggara sekolah kedinasan dengan total 3.445 formasi.

Sekolah kedinasan yang mendapat alokasi formasi antara lain Politeknik Keuangan Negara STAN, IPDN, STIN, Politeknik Siber dan Sandi Negara, Politeknik Statistika STIS, Politeknik Ilmu Pemasyarakatan dan Imigrasi, 22 sekolah kedinasan di bawah Kementerian Perhubungan, dan STMKG.

“Sekolah kedinasan yang dialokasikan formasi dipilih berdasarkan tantangan zaman, seperti STMKG untuk perubahan iklim dan Politeknik Siber dan Sandi Negara untuk keamanan siber,” jelas Anas dalam siaran resminya dikutip, Selasa (21/5/2024). 

Pendaftaran CPNS melalui sekolah kedinasan akan dimulai bulan ini dengan koordinasi penetapan formasi di masing-masing instansi, tambah Anas.

Selain CPNS sekolah kedinasan, pemerintah juga akan membuka rekrutmen CASN di seluruh Indonesia pada Juni 2024, menurut Anas.

Kementerian PANRB telah menyetujui 1,2 juta formasi yang terbagi menjadi 427.650 untuk instansi pusat dan 862.174 untuk instansi daerah, sebagai bagian dari pemenuhan kebutuhan 2,3 juta ASN secara berkelanjutan.

"Saat ini, BKN sedang mempercepat verifikasi pengisian formasi oleh K/L dan Pemda, namun masih ada 4 instansi yang belum mengisi rincian formasi," imbuhnya. 

Anas berharap instansi tersebut segera menyelesaikan pengisian agar pendaftaran CASN dapat dimulai.

Jadwal pengumuman, pendaftaran, dan seleksi CASN masih bisa berubah mengikuti perkembangan pengisian formasi oleh K/L dan Pemda. Beberapa instansi daerah perlu memperbaiki pengisian rincian formasi yang keliru setelah diverifikasi oleh BKN.

Dari usulan yang diverifikasi oleh BKN, ada 2.906 talenta digital untuk IKN dan 19.817 untuk pemerintah daerah. 

"Total 71.643 formasi akan ditempatkan di IKN, terdiri dari 14.114 CPNS dan 57.529 PPPK," kata Anas.

Anas mengingatkan masyarakat untuk hanya membaca informasi seleksi CASN dari portal resmi dan tidak percaya kepada pihak yang menjanjikan kelulusan. Seleksi CASN menerapkan transparansi dengan live score hasil tes yang bisa dilihat secara real-time.

[Dwi/Ali]