Beras Jokowi Cair Mulai September, Warga Tuban Cek Penerima Disini!

Reporter : Ali Imron 

blokTuban.com - Dalam pembukaan Rakornas Pengendalian Inflasi Tahun 2023 di Istana Negara pada akhir Agustus 2023, Presiden Jokowi berjanji akan memberikan bansos berupa beras kepada masyarakat. 

Beras sebanyak 10 Kilogram yang semula akan dicairkan Oktober, Jokowi mempercepatnya pada bulan September 2023. 

"Perlu saya sampaikan, awal September ini akan mulai didistribusikan bantuan pangan beras. Satu keluarga penerima manfaat (KPM) mendapatkan 10 kg beras," kata Jokowi dalam pidatonya dikutip blokTuban.com, Minggu (3/9/2023).

Selama 3 bulan ke depan, bansos beras akan diberikan kepada 21,353 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Periode pertama penyaluran KPM sudah dilakukan pada bulan Maret-Mei 2023.

Adapun tujuan pemberian bansos beras untuk menahan laju kenaikan harga beras. Sekaligus mengamankan pasokan keluarga berpenghasilan rendah. 

"Ini seperti semi operasi pasar. Sehingga setiap bulan keluar 210 ribu ton selama 3 bulan, September, Oktober, dan November," kata Jokowi.

"Tolong dicek. Ini kan sudah menggrojok beras ke masyarakat. Kalau harganya masih naik, saya minta Bapak/Ibu Gubernur, Bupati/Walikota agar menggunakan anggarannya untuk mengintervensi pasar. Dengan itu lah harapan kita inflasi pelan-pelan turun," pungkasnya.

Untuk warga di Kabupaten Tuban, penerima bansos dapat memastikan dirinya terdaftar atau tidak melalui laman resmi cekbansos.kemensos.go.id. 

Lalu, buka laman website cekbansos.kemensos.go.id. Ketika sudah berada laman cekbansos.kemensos.go.id, maka masukan wilayah penerima manfaat berupa; provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa. Mengisi data wilayah penerima manfaat

Selanjutnya, masukan nama penerima manfaat harus sesuai dengan data yang tertera di e-KTP atau Dukcapil. Ketik huruf kode chapta. Setelah itu tinggal klik 'Cari Data'.

Sistem Cek Bansos Kemensos akan mencari Nama Penerima Manfaat jika data tersebut terdaftar sebagai penerima bansos. [Ali]