Reporter : Ali Imron
blokTuban.com - Para tamu yang datang di Haul Akbar Pondok Pesantren (Ponpes) Langitan ke-53 pada Kamis (31/8/2023) tidak usah khawatir terkait lokasi parkir.
Informasi dari panitia Haul Akbar merilis beberapa titik lokasi yang bisa digunakan parkir tamu. Tempat parkir yang disediakan oleh panitia dibagi menjadi dua golongan yaitu VIP dan non-VIP. Berikut perinciannya:
1. Parkir Khusus Tamu VIP
– Lapangan Ribath Darul Ghuroba.
– Halaman Madrasah Al-Falahiyah (di dalam pondok).
2. Parkir Tamu non-VIP/Umum
– Lapangan Desa Mandungan, Widang.
– Area yang berada di samping utara Gedung KESAN.
– Asfamart yang berada di samping utara Bank BRI.
– Tepi Bengawan Solo.
Dikutip blokTuban.com dari situs resmi Langitan, Abbas Khoiri selaku Ketua Panitia Haul mengatakan, Untuk para santri, alumni dan para muhibbin di mana pun berada diharap untuk hadir di acara haul ini dengan harapan mendapatkan barakah dari para Masyayikh.
"Dihimbau kepada para tamu yang akan menghadiri haul untuk selalu berhati-hati saat berkendara dan waspada terhadap barang bawaan masing-masing, serta tidak merokok di lokasi acara," kata Abbas Khoiri.
Abbas Khoiri menambahkan, dihimbau kepada para peziarah putri untuk menempati tempat yang disediakan oleh panitia, dan tidak menempati tempat peziarah putra.
Adapun rangkaian acara yang tergabung dalam Haul Akbar Masyayikh Langitan ke-53, mulai dari Pengobatan Gratis yang diselenggarakan pada Ahad lalu, Khatmil Qur’an dan Ziarah Maqbarah Masyayikh.
Dilanjutkan penutupan Khatmil Qur’an, Ziarah Maqbarah untuk masyarakat umum. Acara Inti di Mushala Agung dengan pembicara Habib Umar Muthohar Semarang dan KH. Husain Ilyas Mojokerto.
Malam harinya diadakan acara Shalawat dan Maulid Nabi saw yang akan dihadiri Habib Haidar Al-Haddad, Habib Ahmad Assegaf, Habib Muhammad Al-Haddar, dan diringi dengan grup shalawat Al-Muqtashidah dari PP. Langitan. [Ali]