Erick Thohir Salut, Timnas Gigih Hadapi Argentina

Reporter : Ali Imron 

blokTuban.com - Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI), Erick Thohir menyatakan rasa salutnya kepada seluruh jajaran Timnas Merah Putih yang telah menunjukkan nyali saat melawan juara dunia tiga kali, Argentina di laga FIFA Match Day, Senin (19/6) di Stadion Utama GBK, Senayan, Jakarta. 

Meski kalah, 0-2, menurut Erick anak asuh pelatih Shin Tae Yong telah mencapai satu misi, yakni bermain tanpa rasa takut dalam duel melawan tim dengan nama besar itu.

"Penampilan para pemain kita benar-benar mengubah semua sikap pesimistis sebelum duel. Bahkan semua sempat berharap seri. Hasil akhir memang kalah, apalagi kita lawan tim nomor satu dunia. Tapi dengan skor yang sama saat mereka mengalahkan Australia, lalu pertahanan kita yang luar biasa, serta dua kali nyaris membuat gol, saya benar-benar salut," ujar Erick Thohir usai laga yang ditonton penuh suporter yang mengenakan warna merah.

Di pertandingan yang juga dihadiri Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara, Iriana, serta Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto itu, Erick tak lupa memuji strategi permainan yang disajikan coach STY. Meski mengandalkan gaya bermain bertahan, namun para pemain mampu memaksimalkan serangan balik, dan bola-bola mati melalui lemparan maut Pratama Arhan. 

Artikel Lainnya:

- PT. TPPI Berhasil Cetak Atlet Tenis Meja Tuban Berprestasi

- Jelang Kompetisi Liga 1 2023/2024,Sejumlah Tim Uji Coba hingga Perampingan

- Polisi Ungkap Penyebab Terjatuhnya Dua Supporter Saat Laga Semifinal Bupati Tuban Cup

Terbukti Asnawi Mangkualam dkk. nyaris menyamakan kedudukan saat tertinggal, 1-0. Pertama di babak pertama pada menit ke-46, lewat tendangan Ivar Jenner yang berhasil diantisipasi kiper Emiliano Martinez. Dan pada menit ke-53 melalui lemparan jauh Arhan yang disundul Elkan Baggott namun masih ditepis Martinez. 

Argentina mendulang dua gol dari hasil tendangan jarak jauh Leandro Paredes pada menit ke-39 dan tandukan Christian Romero pada menit 56.

"Dari dua ajang FIFA Match Day di kepengurusan ini, saya nilai telah mencapai apa yang pengurus PSSI harapkan. Mereka mendapatkan tekanan dan di babak pertama sempat grogi, namun mereka mampu mengatasi di babak kedua. Itu tujuan dari uji coba melawan Argentina. Hal itu menjadi pengalaman berharga, apalagi bukan Oktober ada kualifikasi Piala Dunia. Ini menjadi fondasi bagus dan memberikan kepercayaan kepada suporter bahwa sepakbola kita bisa bangun dari tidur," pungkasnya. (*)

 

Temukan konten blokTuban.com menarik lainnya di GOOGLE NEWS