Tips Menjaga Kesehatan Selama Mudik di Musim Pancaroba

Oleh: Dwi Rahayu

blokTuban.com - Mudik lebaran di tengah kondisi cuaca yang tidak tidak menentu seperti musim pancaroba seperti ini penting untuk memperhatikan kesehatan.

Selain itu, dengan panas yang terik saat siang hari dan mendung saat sore/malam, akan menyebabkan beberapa individu yang tidak memiliki kondisi imun yang kuat, akan mengalami sakit.

Melihat hal tersebut, maka penting bagi kita untuk mengetahui tips mudik sehat saat cuaca tidak bersahabat. Hal ini dilakukan agar perjalanan mudik yang kita lakukan dapat berjalan dengan lancar dan bebas dari penyakit.

Berikut ini adalah beberapa tips mudik saat musim pancaroba yang dikutip dari laman promkes.kemkes.go.id, yang dapat dilakukan oleh masyarakat yang akan melakukan mudik, diantaranya adalah:

1. Melakukan pemeriksaan kesehatan sebelum berkendara.

2. Mengonsumsi makanan yang bersih dan sehat

3. Isitirahat yang cukup saat berkendara, yaitu dengan melakukan peregangan ketika lelah dan pegal atau setidaknya setelah 4 jam berkendara

4. Mengonsumsi buah dan sayur untuk menjaga stamina saat berkendara.

5. Menggunakan masker agar terhindar dari polusi dan virus.

6. Mengenakan pakaian dengan bahan yang mudah menyerap keringat dan tidak ketat

 

Itulah beberapa tips mudik sehat yang perlu diperhatikan saat musim pancaroba, supaya kita dapat terhindar dari berbagai kondisi yang tidak diinginkan, seperti terpapar penyakit maupun mengalami kecelakaan.

 

 

Temukan konten Berita Tuban menarik lainnya di GOOGLE NEWS