Oleh: Dwi Rahayu
blokTuban.com – Kue talam yang terbuat dari labu kuning memang cocok untuk menu takjil? Tentu saja sebab salah satu jenis tradisional ini bisa dinikmati ketika waktu berbuka puasa.
Pembuatan kue talam ini dikukus, jadi tidak mengandung bahan berminyak yang pastinya enak dinikmati setelah seharian menahan lapas dan haus waktu puasa.
Untuk membuat kue talam yang lezat dan lembut, sebenarnya bisa menggunakan campuran santan atau susu. Tinggal dikembalikan pada selera masing-masing ya bunda.
Nah berikut ini resep kue talam labu kuning yang dibagi dalam dua lapisan, lapisan pertama talam putih dan kedua talam labu kuning.
Bahan-bahan kue talam 1:
160 ml santan kelapa
200 gram labu kuning, kukus dan haluskan
100 gram tepung sagu
3 sdm tepung beras
100 gram gula pasir
½ sdt garam halus
Bahan-bahan kue talam 2
200 ml santan kelapa
3 sdm tepung beras
25 gram tepung sagu
½ sdt garah halus
40 ml air panas
Cara membuat kue talam:
*Kue talam 1
1) Campurkan santan dan garam terlebih dulu dan rebuslah sampai matang.
2) Lalu, tambahkan tepung beras, labu kuning yang sudah dihaluskan, dan gula. Aduklah hingga rata
3) Ambillah cetakan kue talam. Tuangkan bahan – bahan 1 yang sudah dimasak kedalamnya.
4) Kukuslah selama 15 menit
*Kue Talam 2
5) Campurkan santan dan garam dan rebuslah hingga matang.
6) Campurkan tepung beras dan sagu yang terlebih dulu sudah dilarutkan dengan air panas tadi.
7) Masukkan kedalam susu yang direbus dan aduklah hingga rata
8) Lalu, ambillah bahan – bahan 1 yang sudah dikukus tadi dan tuangkan dengan bahan – bahan kedua ini.
9) Kukuslah selama 15 menit hingga matang.
10) Kue talam labu kuning siap disajikan selagi hangat.
Temukan konten Berita Tuban menarik lainnya di GOOGLE NEWS
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published