Reporter: Edy Purnomo
blokTuban.com - Desa Tlogowaru, Kecamatan Merakurak, Kabupaten Tuban, merupakan salah satu desa ring 1 dari PT Semen Indonesia (Persero) Pabrik Tuban. Sebagai desa terdekat, Tlogowaru merupakan salah satu desa yang sering menerima kucuran dana Coorporate Social Responsilibity (CSR) dari PT SIG GHoPO Tuban.
CSR di desa ini disalurkan dalam berbagai kegiatan, seperti peningkatan infrastruktur, pemberdayaan, program melalui Bumdes, dan juga dukungan kegiatan yang bersifat seremonial seperti PHBI ataupun PHBN.
"Mewakili tim CSR, kami ingin mengucapkan kepada semua pihak yang telah melakukan kegiatan CSR perusahaan," Community Development Officer SIG GHoPO Tuban, Siswanto.
Selanjutnya dia berharap bagi semya yang terlibat dalam kegiatan ini terus mendampingi program CSR. Terutama program-program pemberdayaan.
"Saya minta bantuan dari Forum Masyarakat Kokoh (FMK) dan bantuan dari pemerintah desa untuk ikut membantu memonitoring kegiatan pemberdayaan masyarakat agar terus berjalan," kata Siswanto.
baca Juga:
SIG GHoPO Tuban Bersama Kemenag Selenggarakan Bimbingan Manasik Haji
Perusahaan berharap, masyarakat yang mendapatkan program pemberdayaan nanti bisa mandiri. Sehingga tidak lagi bergantung dengan keberadaan perusahaan di desa mereka.
"Sehingga nanti kalau perusahaan sudah selesai beroperasi, masyarakat tetap bisa berdaya," kata Siswanto.
Sekretaris Desa Tlogowaru, Aulia Riska Agustin, mengucapkan terima kasih dengan keberadaan program CSR yang disalurkan di desanya.
"Semoga program-program pemberdayaan bisa terus dirasakan manfaatnya untuk masyarakat," kata Aulia.
Ketua FMK Tlogowaru, Darwanto, menjelaskan semua CSR yang disalurkan kepada warga ada ketentuan dan tahapan yang harus dilakukan. Program pemberdayaan sendiri sudah mulai digalakkan pada tahun 2018, setelah tahun sebelumnya, sesuai arahan perusahaan lebih banyak fokus pada peningkatan infrastruktur.
"Selaku FMK tidak pernah membatasi dalam program pemberdayaan, kita buka seluasnya dnegan harapan mencakup semua warga Tlogowaru," terang Darwanto. [Ed/Ali]
Temukan konten blokTuban.com menarik lainnya di GOOGLE NEWS