Dramatis! Evakuasi Sapi Tercebur Sumur di Tuban oleh Damkar

Reporter :  Muhammad Nurkholis

blokTuban.com - Tak hanya menangani bencana kebakaran, tim Satpol PP dan Pemadam Kebakaran di Kabupaten Tuban juga memiliki beragam tugas ketika masyarakat membutuhkan. Panggilan paling sering yaitu mengevakuasi sarang tawon, hingga evakuasi kucing. 

Kali ini, tim Damkar mendapat kabar bahwa ada anak sapi yang tercebur di dalam sumur sedalam kurang lebih lima meter. Lokasinya berada di Desa Kedungrejo, Kecamatan Plumpang, Tuban.

Mendapat permintan bantuan, tim Damkar langsung menuju ke lokasi. Setibanya di lokasi, petugas langsung merencanakan strategi untuk mengeluarkan anak sapi dari dalam sumur yang sempit itu. 

Kepala Bidang Damkar, Satpol PP dan Pemadan Kebakaran Kabupaten Tuban, Sutaji saat dikonfirmasi blokTuban.com melalui sambungan telepon, Jumat (16/09/2022) menjelaskan, bahwa sapi tersebut milik Sholeh (50) warga Desa Kedungrejo, Plumpang. 

"Sekitar pukul 04.30 Wib, sapinya tidak ada di kandang. Lalu pemiliknya mencari dan diketahui telah berada di dalam sumur," ujar Sutaji. 

Baca juga :

Selama Januari-Agustus 2022, Damkar Tuban Baru Tangani Sekali Kebakaran Hutan

Temui Binatang Liar Membahayakan, Hubungi Petugas Damkar ke Nomor Berikut

Datangi 3 Warung Cargo Jenu, Petugas Temukan Fasilitas Karaoke dan Minuman Beralkohol

Mantan Camat Bancar itu, melanjutkan butuh berjam-jam untuk mengevakuasi anak sapi tersebut. Sapi yang diketahui sudah berada di dalam sumur sekitar pukul 04.30 Wib, akhirnya dapat dikeluarkan sekitar pukul 07.00 Wib. 

"Sapinya berhasil kami naikknya dalam kondisi selamat," imbuh pria yang hobi sepakbola itu. 

Dalam proses evakuasi, tim Damkar bekerja sama dengan warga setempat. Di mana proses evakuasi sapi berjalan dramatis. Untuk menaikkan ke permukaan harus diikat badannya dengan seutas tali tampar besar. 

Nampak beberapa pria bertubuh kekar bertugas mengangkat bambu yang dipasang malang melintang di atas sumur dan sudah terkait dengan tali tampar. Lalu, sebagian lainnya beertugas memastikan sapi tidak lepas dari tali yang mengikat di badannya. 

"Kami berpesan kepada pemilik ternak untuk menjaga hewan peliharannya. Bagi yang memiliki sumur yang dekat dengan kandang, diharapkan untuk diberi tutup supaya lebih aman," pesannya. [Nur/Ali]

 

Temukan konten Berita Tuban menarik lainnya di GOOGLE NEWS