Reporter : Khoirul Huda
blokTuban.com – Salah satu kandidat ketua Pengurus Besar Nahdlatul UIama (PBNU) KH.Yahya Cholil Staquf bakal menyambi Kabupaten Tuban. Katib Aam Syuriah Pengurus Besar Nahdlatul UIama (PBNU) itu dijadwalkan hadir di Tuban, Kamis (28/10/2021) besok.
Kiai yang namanya disebut-sebut sebagai kandidat Ketua Umum PBNU dalam Muktamar NU di Lampung Desember mendatang tersebut bakal memberi orasi ilmiah di Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama (IAINU) Tuban dalam acara pelantikan Rektor IAINU Tuban masa khidmad 2021-2026.
Selain itu, acara juga dirangkai dengan pelantikan Badan Pelaksana Penyelenggara (BPP) IAINU Tuban serta peringatan Mauid Nabi Muhammad SAW dan Hari Santri Nasional. Acara digelar di halaman gedung KH.Hasyim Asy’ari kompleks IAINU Tuban.
Acara ini sekaligus acara puncak dan resepsi peringatan Hari Santri Nasional yang digelar oleh Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Tuban. Karena itu, dalam acara juga bakal diselingi dengan pembacaan pengumuman pemenang beberapa lomba yang dihelat dalam rangkaian peringatan Hari Santri Nasional PC NU Tuban.
‘’Peringatan Hari Santri Nasional oleh PCNU Tuban memang ada banyak rangkaian kegiatan. Resepsinya digelar di IAINU Tuban itu,’’ ujar Ahmad Ja’far Ali Ketua Panitia Hari Santri Nasional PC NU Tuban, Selasa (26/10/2021).
Dia mengatakan, ada dua acara besar dalam peringatan Hari Santri Nasional yang digelar PCNU Tuban. Yang sudah terlaksana adalah apel Hari Santri yang dilaksanakan pada 22 Oktober kemarin. Acara yang digelar lapangan pondok pesantren Tanggir, Kecamatan Singgahan tersebut diikuti tak kurang dari 2.000 peserta.
Kemudian, ada beragam acara yang digelar oleh para badan otonom (banom) dan lembaga di bawah NU Tuban. Misalnya lomba futsal, seminar, lomba jingle Hari Santri yang digelar oleh IPNU dan IPPNU. Juga ada Ma’arif Competition yang digelar oleh Lembaga Pendidikan Ma’arif (LP Ma’arif), juga ada pelantikan pengurus dan dialog yang digelar Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IKA PMII) dan kegiatan lainnya.
‘’Sebagian kegiatan sudah terlaksana, ada yang masih berjalan dan belum dilaksanakan,’’ kata pria yang juag Ketua Gerakan Pemuda Ansor (GP Ansor) Cabang Tuban ini.[hud/ono]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published