Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tuban menggelar Rapat Paripurna Istimewa Pengucapan Sumpah/Janji Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tuban dari Partai Golkar Masa Jabatan 2014-2019, Rabu (26/6/2019) malam.
Paripurna dengan agenda Pergantian Antar Waktu (PAW) Pimpinan DPRD, dari Wakil Ketua DPRD sebelumnya Rudi Harianto ke Nanik Herdiyanti tersebut, terlihat banyak kursi anggota DPRD yang kosong tanpa penghuni.
Menanggapi hal itu, Ketua DPRD Kabupaten Tuban Miyadi mengatakan, jumlah kehadiran anggota dewan yang sedikit ini tidak menjadi masalah.
Dikarenakan, ini merupakan paripurna istimewa sehingga berapapun anggota dewan yang datang tetap sah dan tidak harus kuorum.
"Paripurna istimewa tidak perlu kuorum, berapa yang datang sah asal dipimpin oleh pimpinan DPRD," ujar Ketua DPRD, Miyadi.
Miyadi mengungkapkan, tidak mengetahui persis apa alasan masing-masing anggota DPRD tidak hadir dalam paripurna.
Namun, di waktu yang bersamaan ini banyak agenda di luar. Di sisi lain, dimungkinkan karena paripurna berlangsung malam.
"Tidak masalah tidak kuorum, ini Paripurna istimewa, kalau Paripurna ditunda Kamis besok, belum tentu bisa terlaksana karena ada agenda lain yang tidak bisa ditinggalkan," imbuhnya.
Meski banyak yang tidak hadir, dia berharap kondisi tersebut tidak mengurangi rasa tanggung jawab jadi anggota DPRD sampai masa bakti berakhir. [hud/rom]
Paripurna Istimewa, Kursi Dewan Banyak Tak Berpenghuni
5 Comments
1.230x view