Reporter: Mochamad Nur Rofiq
blokTuban.com – Dinas Sosial dan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan anak (Dinsos, P3A) Kabupaten Tuban kumpulkan ketua dan bendahara karang taruna kecamatan se-Kabupaten Tuban, Rabu (11/7/2018). Mereka dikumpulkan di aula pertemuan lantai 2 kantor Dinsos P3A Tuban, Jalan Dr. Wahidin Sudirohusodo, Latsari, Kecamatan/Kabupaten Tuban mulai pukul 11.00 hingga 14.00 WIB.
Sekretaris Dinsos P3A, Emanuel kepada blokTuban.com menuturkan, kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan kualitas Sumber daya manuasia (SDM) pengurus karang taruna agar dapat membina generasi muda secara lebih efektif dan efisien, khususnya dalam kegiatan usaha kesejahteraan sosial.
“Sebagai potensi dan sumber kesejahteraan sosial (PSKS), karang taruna yang bergerak dalam bidang usaha kesejahteraan sosial (UKS), perlu untuk ditingkatkan kualitas SDM-nya (Pengurus,red),” ujar Emanuel , Rabu (11/7/2018).
Di kesempatan itu, pihak Dinsos P3A Tuban juga mengapresiasi dengan terebentuknya kepengurusan karang taruna Kabupaten Tuban periode 2017-2022. Sebab selama 10 tahun terakhir kepengurusannya sempat vakum tanpa ada kegiatan dan kepengurusan.
Pihaknya berharap sebagai wadah pengembangan generasi muda yang tumbuh kembang atas dasar kesadaran dan tanggung jawab sosial dari, oleh dan untuk masyarakat mampu mengatasi masalah kesejahteraan sosial di lingkungannya. Selain itu, semua elemen organisasi harus tampil sebagai penggerak pembangunan kesejahteraan sosial di masyarakat.
“Karang taruna sebagai wadah pembinaan, pengembangan, serta pemberdayaan generasi muda yang berkedudukan di desa dan kelurahan, sangat penting dalam menggerakkan pembangunan utamanya pembangunan kesejahteraan sosial,” ulasnya panjang lebar. [rof/ito]
Ketua dan Bendahara Karang Taruna Kecamatan Dikumpulkan Dinsos, Ada Apa?
5 Comments
1.230x view