Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Hingga sampai 4 hari ini, Muhammad Arifin (6), siswa kelas 1 Sekolah Dasar Negeri (SDN) Tanggulangin II, Kecamatan Montong, Kabupaten Tuban, yang hilang misterius saat jam istirahat sekolah masih belum ditemukan.
Dari informasi yang diperoleh blokTuban.com, anak kedua dari pasangan Samijo (57) dan Waniti (45) warga RT/16 RW/5, Dusun Tawing, Desa Tanggulangin tersebut dikabarkan menghilang misterius sejak, Senin (16/10/2017) kemarin.
"Hingga saat ini, upaya pencarian masih terus dilakukan, baik pada malam maupun siang, tapi masih belum ditemukan," ungkap Samijo kepada blokTuban.com, Kamis (19/10/2017).
Samijo menambahkan, selama empat hari berturut-turut ini, upaya pencarian Arifin terus dilakukan oleh pihak keluarga, yang telah melibatkan siswa-siswi, guru, pemerintah desa, masyarakat sekitar dan juga pihak kepolisian.
"Untuk lingkungan sekitar, semuanya sudah merata dan sudah sampai jarak setengah kiloan meter," tambah Samijo yang bekerja sebagai petani tersebut.
Keluarga berharap, agar anak keduanya yang masih duduk dibangku kelas 1 dan hilang misterius pada Senin (16/10/2017) kemarin, tersebut bisa segera ditemukan dalam keadaan selamat.[hud/ito]
Siswa SD di Tanggulangin 4 Hari Hilang Misterius
5 Comments
1.230x view
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published