Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Kepala UPTD Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Kecamatan Montong, mengaku kejadian siswa kelas 1 Sekolah Dasar Negeri (SDN) Tanggulangin II atas nama Muhammad Arifin, hilang saat jam istirahat sekolah sudah dilaporkan kepada Dinas Pendidikan Daerah (Disdikda) Tuban.
"Kami Sudah melaporkan kejadian ini ke Sekretaris Dinas (Sekdin) Pendidikan Kabupaten Tuban dan Kabid SD," ungkap Kepala UPTD Dikpora Kecamatan Montong, Saboni kepada blokTuban.com, Rabu (18/10/2017).
Di samping itu, saat mengetahui orang tua anak melapor ke wali kelas dan memberitahu anaknya belum pulang, pihak sekolah langsung menghubungi Komite Sekolah, dan berkoordinasi dengan Pemerintah Desa (Pemdes) Tanggulangin.
"Upaya dari pihak sekolah langsung melakukan pencarian semaksimal mungkin bersama antara dewan guru, komite, Pemdes, dan masyarakat Sekitar," terang Saboni.
Diketahui, anak kedua dari pasangan Samijo dan Waniti warga RT/16 RW/5 Dusun Tawing, Desa Tanggulangin tersebut dikabarkan menghilang usai pamit kepada teman-temanya mau meminta uang saku di rumah saat jam istirahat sekolah sekitar pukul 09.00 WIB pagi. [hud/col]