Bupati Apresiasi Pengajian Akbar Semen Gresik

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com – Bupati Tuban H. Fathul Huda mengapresiasi acara Pengajian Akbar serta Reuni dan Syukuran Haji dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) PT. Semen Indonesia ke-60 dan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Tuban ke-724 yang diselenggarakan di Lapangan Sepak Bola Perumahan Dinas (Perumdin) Semen Gresik Desa Bogorejo, Kecamatan Merakurak.

Acara dengan pembicara KH. Maimun Zubair Pengasuh Pondok Pesantren Al-Anwar Sarang, Kabupaten Rembang dan Prof. Dr KH. Said Aqil Siroj Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) tersebut, turut mengundang jajaran Forkopimda, serta ribuan anggota Ikatan Haji dari seluruh Kabupaten Tuban.

Dalam sambutanya, Bupati Tuban H. Fathul Huda, memberikan apresiasi kepada Semen Gresik yang telah menyelenggarakan acara pengajian, karena menurutnya ini adalah satu bukti Semen Gresik memperedulikan masyarakat Kabupaten Tuban.

“Saya memberikan apresiasi pada acara ini, karena acara ini adalah satu bukti Semen Gresik memperdulikan masyarakat Kabupaten Tuban dari berbagai aspek,” ujar Bupati Tuban dalam sambutanya, Selasa (17/10/2017) malam.

Menurutnya, Semen Gresik telah memberikan sumbangsih yang besar dalam bidang keagamaan, seperti halnya memfasilitasi kepada para calon jemaah haji Tuban dengan mengadakan manasik haji, ditempat lain tidak ada yang seperti Semen Gresik ini. “Selain memperhatikan tentang keagamaan Semen Gresik juga memperhatikan ekonomi dan kesehatan di Kabupaten Tuban, dan semoga dilakukan dengan istiqomah,” tambahnya.

Sementara itu, Direktur Utama PT. Semen Gresik, Gatot Kustyadji mengatakan, mudah-mudahan dari sejak mulainya pembangunan Semen Gresik di Tuban 23 tahun yang lalu hingga saat ini, hubungan kebersamaaan antara Pemerintah, Semen Gresik, dan masyarakat Tuban selalu harmonis dan selalu memberikan manfaat antara satu sama lain. “Kami senantiasa terbuka untuk mendapatkan masukan untuk menjadi perusahaan yang lebih baik kedepanya,” ungkap Gatot. [hud/rom]

pengajian-akbar_1