Jelang HUT RI, Pemdes dan Perguruan Silat di Brangkal Kerja Bakti

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI yang Ke-72. Pemerintah Desa (Pemdes) Brangkal bersama Bhabinkamtibmas setempat, serta puluhan anggota Pencak Silat Setia Hati (PSHT) Rayon Brangkal, Ranting Parengan melaksanakan kerja bakti.

Kerja bakti membersihkan tepi jalan, ranting-ranting pepohonan serta pengecatan pepohonan di tepi jalan tersebut, bertujuan untuk memperindah desa dalam penyambutan HUT RI Ke-72.

Sekretaris desa setempat, Darsuki mengatakan, dengan menggandeng puluhan anggota pencak silat PSHT Pemdes melakukan upaya memperindah wajah desa.

"Kerja bakti ini dalam rangka untuk memperindah desa di saat peringatan Agustusan," ujar Dasuki kepada blokTuban.com, Minggu (30/7/2017).

Ia menambahkan, dalam rangka agustusan, Pemdes Brangkal telah menjadwalkan berbagai kegiatan. Di antaranya Pawai Karnaval tingkat desa, berbagai macam perlombaan dan hiburan wayang kulit dimalam puncak.

"Saya berharap, antusiasme warga tinggi dalam memeriahkan HUT RI, sehingga Desa Brangkal lebih maju dan sejahtera," pungkasnya.[hud/lis]