Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Kejadian penjambretan di Kecamatan Parengan, Kabupaten Tuban yang terjadi pada hari Sabtu (1/10/2016) malam mendapat banyak perhatian masyarakat. Dengan kejadian itu dipastikan para pengguna jalan yang melintas di jalan Poros provinsi tersebut was-was.

Dengan dibekuknya salah satu pelaku penjambretan pada Selasa (4/10/2016), Kapolsek Parengan Ajun Komisaris Polisi (AKP) Kusrin
mengimbau kepada masyarakat agar tetap hati-hati saat melintas di jalur provinsi tersebut.

"Saya mengimbau kepada kepada masyarakat yang melintas di jalur antar provinsi itu agar lebih hati-hati, terutama pukul 18.00-21.00 WIB," ungkap Kapolsek Parengan kepada blokTuban.com.

Ditambahkanya, minimnya Penerangan Jalan Umum (PJU) di jalur tersebut juga menjadi salah satu pemicu terjadinya aksi kejahatan dan Laka Lantas. Oleh sebab itu lakukanlah perlawanan bila terjadi gangguan Kamtibmas.

"Lakukanlah perlawanan apabila mampu dan segera lapor ke Polsek terdekat atau melalui SIBI Polres Tuban," tambahnya.

Diketahui pelaku aksi penjambretan yang terjadi di jalur povinsi tepatnya di Desa Parang Batu, Kecamatan Parengan tersebut telah berhasil ditangkap pihak kepolisian.[hud/col]