Reporter: Mochamad Nur Rofiq
blokTuban.com - Perayaan HUT RI ke-71 di Kecamatan Senori pada hari Sabtu (20/8/2016) diwarnai aksi teatrikal yang dilakukan peserta karnaval dari desa Jatisari. Para pemuda yang tergabung dalam Ikatan Pemuda Jatisari (IPJ) dalam aksinya memunculkan karakter dari berbagai bentuk sosial politik di Indonesia.
Ahmad, Perwakilan IPJ menjelaskan, dalam menyemarakkan HUT RI kami sengaja menampilkan perayaan karnaval dengan tema keadaan sosial Indonesia saat ini. Dengan berbagai keanekaragaman potret Ibu pertiwi dan beberapa tulisan yang memuat protesan-protesan juga dibawa.
"Dua keranda yang kita bawa menggambarkan bentuk matinya simbol hukum di Indonesia," ujar Ahmad, kepada blokTuban.com, (20/8/2016).
IPJ dalam aksinya juga menampilkan barisan para petani. Gambaran tersebut sebagai simbol maraknya produk hasil pertanian yang kalah dengan produk Import.
Dalam perjalannya IPJ juga membacakan puisi berjudul peringatan karya Wiji Thukul yang dibacakan di atas mimbar mobil pickup.
"Di samping itu juga untuk menghibur masyarakat Kecamatan Senori," imbuhnya
Tujuan IPJ selain menghibur akan tetapi juga ada pesan moral yang disampaikan untuk masyarakat dan pemimpin bangsa. "Kita harus berani melawan korupsi dimulai dari diri sendiri," pungkasnya. [rof/ito]